Brilio.net - Promosi adalah sebuah istilah yang sudah sering di dengar dalam kehidupan sehari-hari. Terutama bagi setiap orang yang biasa berkecimpung dalam dunia bisnis dan pemasaran. Secara umum, promosi adalah upaya memberitahukan atau menawarkan suatu produk barang atau jasa dengan tujuan menarik calon konsumen untuk membeli atau mengonsumsinya. Dengan adanya promosi, produsen atau distributor mengharapkan penjualannya mengalami kenaikan.

Promosi dalam dunia pemasaran adalah suatu aktivitas komunikasi yang dilakukan oleh individu atau perusahaan kepada masyarakat luas. Promosi memiliki tujuan untuk memperkenalkan merek, produk, dan sekaligus memengaruhi untuk menggunakan atau membeli produk barang atau jasa tersebut. Promosi menjadi sesuatu yang lumrah dilakukan, biasanya promosi bisa berbentuk pengurangan harga dan sebagainya.

Dewasa ini, banyak sekali cara untuk melakukan promosi, bahkan metode dan media dalam melakukan promosi terus mengalami perkembangan. Promosi kini bahkan bisa lebih mudah dilakukan menggunakan ponsel atau melalui internet.

Untuk mengetahui lebih lanjut, mengenai fungsi dan jenis dari promosi, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (16/6).