Brilio.net - Ruang cuci adalah area yang sering diabaikan dalam rumah. Ruangan ini dibeberapa rumah malah digabung dengan kamar mandi, sehingga kegiatan mencuci dan mandi kurang efisien. Padahal mencuci dan menjemur baju adalah aktivitas pokok yang sering dilakukan.

Tetapi tenang saja, dengan sedikit sentuhan desain dan perbaikan, ruang ini dapat diubah menjadi tempat yang menyenangkan dan efisien. Sebelum makeover, ruang cuci mungkin terlihat kusam dan kacau dengan peralatan yang tersebar di mana-mana. Tapi setelah melalui proses makeover, ruang cuci berubah menjadi oasis kebersihan yang menakjubkan.

Kamu bisa melihat contoh-contoh makeover laundry room di platform seperti YouTube atau TikTok. Banyak sekali orang yang membagikan penampakan laundry room milik mereka, dan semuanya terlihat keren serta estetik.

Kayak laundry room yang ditunjukkan oleh akun TikTok @enji_monica berikut ini. Enji memiliki laundry room yang ingin diubah tampilannya menjadi lebih ciamik dan fresh.