Brilio.net - Salah satu tempat yang biasa dipilih untuk tinggal sementara di tanah rantau adalah kos-kosan. Tempat tinggal berbentuk kamar sepetak yang berderet ini banyak ditemukan di kota-kota besar khususnya untuk para pekerja dan anak kuliah.

Memilih kamar kos sebaik mungkin jadi hal wajib mengingat nantinya kamar kos akan jadi tempat beristirahat. Kenyamanan, keamanan, kebersihan, dan harga sewa jadi poin penting saat memilih kamar kos.

Sayangnya, kamar kos yang biasanya hanya berupa ruangan kosong berbentuk persegi atau persegi panjang bikin suasana kurang nyaman. Tapi tidak dengan kamar kos milik akun TikTok @zhounata yang penampakannya bikin takjub. Lewat kreativitas dan modal yang cukup kamar kosnya diubah menjadi begitu estetik.

"Kamar kos pas baru masuk, sebelum di tempatin," tulis @zhounata dalam keterangan video.