Brilio.net - Logistik adalah proses pengelolaan secara strategis dalam usaha pengadaan, pergerakan, serta penyimpanan material, part, dan persediaan akhir (aliran informasi yang berhubungan). Proses ini dilakukan melalui organisasi dan jalur pemasarannya dalam beberapa cara untuk mendapatkan keuntungan tertentu pada masa depan yang maksimal melalui efektivitas biaya dari pemenuhan pemesanan.

Logistik tidak hanya terikat pada usaha manufaktur saja, tetapi juga berkaitan dengan seluruh organisasi termasuk organisasi jasa, bank, rumah sakit, sekolah, retail, bahkan dalam lingkup pemerintahan. Selain itu, logistik memiliki sifat bebas terhadap alam, manusia, finansial maupun sumber informasi untuk input.

Aktivitas logistik berperan untuk mendukung kelancaran rantai pasok bahan baku hingga produk jadi sampai ke tangan konsumen. Untuk lebih rinci, berikut penjelasan lengkap mengenai logistik yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (18/6).