Brilio.net - Gambar ilusi optik memang dibuat untuk mengelabui mata. Dari yang tadinya foto atau gambar diam, jika dilihat bisa seolah-olah bergerak. Selain itu, ada juga gambar yang jika dilihat dari sudut tertentu warnanya atau bentuk objeknya akan berubah.

Tapi ternyata tak semua gambar ilusi ini dibuat secara tak sengaja. Ada juga foto yang dijepret secara tak sengaja kemudian menimbulkan banyak persepsi.

Baru-baru ini viral di media sosial sebuah foto yang sebenarnya merupakan foto biasa. Namun pose dari objek yang merupakan hewan ini menimbulkan dua kemungkinan, apakah itu burung gagak atau kucing.

kucing atau gagak © Twitter/@RobertMaguire_

foto: Twitter/@RobertMaguire_

Jika dilihat sekilas atau dari jauh, objek yang ada di foto tersebut ialah burung gagak. Ini terlihat dari bulunya yang berwarna hitam, matanya tampak hanya satu jika dilihat dari samping, serta ada paruhnya yang juga berwarna hitam.

Tapi setelah dilihat secara teliti, ternyata hewan tersebut bukanlah gagak, melainkan kucing. Nggak percaya?

Lihat saja di situ ternyata si kucing ini sedang melihat ke atas. Kepalanya ia miringkan ke sebalah kiri yang membuat mata sebelah kirinya terlihat samar tertutup dengan bayangan. Sementara bagian yang terlihat seperti paruh itu adalah kupingnya.

kucing atau gagak © Twitter/@RobertMaguire_

foto: google.com

Uniknya, hewan yang ada di foto ini terdeteksi sebagai burung gagak oleh mesin pencarian Google. Ini bisa dibuktikan dengan mengunggah foto ilusi optik tersebut ke Google. Maka hasilnya nanti mereka akan mendeteksi kucing hitam tersebut sebagai gagak. Posenya menipu banyak orang nih.

Foto ini viral setelah diunggah oleh akun @RobertMaguire_. Cuitannya tersebut telah di-retweet sebanyak lebih dari 58 ribu kali. Meski warganet sadar bahwa itu adalah kucing, tapi awalnya tetap saja mereka kira itu adalah foto dari burung gagak.