Brilio.net - Rangkaian acara menikah biasanya diawali dengan akad, resepsi, setelah itu ngunduh mantu. Pada umumnya rangkaian acara pernikahan terdiri dari tiga acara inti tersebut, namun bagi beberapa orang diselipkan acara hiburan seperti campursari, hiburan dari band kawinan, sampai arak-arakan pengantin.

Tentu saja semakin banyak rangkaian acara yang digelar, semakin dalam pula kocek yang harus dirogoh. Apalagi acara hiburannya nggak main-main, misalnya dengan mengundang artis ibu kota terkenal sekaligus diarak menggunakan truk trailer. Wah, nggak usah dibayangkan berapa budget yang perlu dipersiapkan. Pernikahan yang seperti ini biasanya digelar oleh anak pejabat, anak konglomerat, atau anak pebisnis sukses daerah.

Iya, seperti yang tampak pada unggahan video dari akun TikTok @dhillaaaaaaaaaaaaa0 berikut ini. Sebuah acara pernikahan yang biasanya di gelar di gedung atau halaman rumah, kali ini digelar di atas truk trailer panjang. Di atasnya berdiri pelaminan beserta pengantin, komplit dengan tamu dan band penghibur.

nikah di atas truk © berbagai sumber

foto: TIkTok/@dhillaaaaaaaaaaaaa0