Brilio.net - Yogyakarta memang dikenal dengan banyaknya tempat wisata favorit karena suasananya yang sangat nyaman dan tenang. Bukan cuma itu saja, selain banyak lokasi wisata menarik, kota ini juga terkenal dengan wisata kulinernya yang beraneka ragam. Salah satunya adalah tengkleng. Tengkleng sendiri adalah sejenis masakan sup yang berbahan dasar daging, jeroan dan tulang kambing yang mirip dengan gulai kambing.

Aroma masakan dan olahan yang disediakan saat ini juga bermacam-macam dan berbagai rasa mulai dari manis, pedas hingga gurih. Apalagi untuk tengkleng gajah yang ada di Yogyakarta, pastinya cocok banget deh buat lidah orang Indonesia. Namun gimana dengan lidah orang Korea Selatan?

Salah seorang YouTuber asal Korea Selatan, Hari Jisun menyempatkan diri untuk mengunjungi salah satu gerai tengkleng di Yogyakarta dan mencicipi menu olahan kambing di sana. Jisun sendiri merupakan YouTuber asal Korea yang suka sekali melakukan review makanan dan juga kebudayaan Indonesia.

Dikutip brilio.net dari akun YouTube Jisun @harijisun, Selasa (19/9), tampak Jisun bersama sang adik memesan beragam menu tengkleng lengkap dengan nasi putih. Ia bahkan tak bisa berhenti melahap tengkleng.


"Ini nagih beneran, enak banget," ucapnya dengan bahasa Indonesia yang sedikit terbata-bata.

"Kalau di Korea, makanan seperti ini disebut sebagai bab doduk, yaitu pencuri nasi yang artinya makanannya enak banget sampai lupa makan nasi," tambahnya.

"Juara satunya pokoknya, aku kasih nilai 5 dari 5," pungkas Jisun.

Gimana? Orang Korea aja cinta banget sama makanan Indonesia nih, masa kamu nggak?