Brilio.net - Mendapatkan ucapan selamat saat hari ulang tahun memang sudah bukan hal yang baru, termasuk ketika ucapan "barakallah fii umrik" dari seseorang. Kalimat barakallah fii umrik sudah sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya umat Islam yang mengucapkan kalimat tersebut, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan menggunakan media sosial maupun sarana komunikasi lainnya.

Barakallah fii umrik merupakan ucapan doa ulang tahun bagi sesama muslim. Kalimat ini dipilih karena mengandung doa atas bertambahnya umur seseorang. Tujuan dari memberikan ucapan doa tersebut agar selalu diliputi keberkahan dan kebaikan dalam hidupnya.

Selain tahu ucapan barakallah fii umrik, akan tetapi tak sedikit orang yang masih belum paham makna di baliknya seperti cara menjawab dan hukumnya merayakan ulang tahun dalam Islam. Untuk itu, dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (7/7), inilah arti barakallah fii umrik beserta cara menjawab dan hukumnya.

Arti barakallah fii umrik.

Arti barakallah fii umrik  © 2022 berbagai sumber

foto: freepik.com

Istilah barakallah fii umrik berasal dari bahasa Arab, jika dikupas satu per satu, barakallah berasal dari kata "baaraka" yang memiliki arti berkah, kemanfaatan, dan kebaikan. Apabila kata barakallah digabung memiliki arti "semoga Allah memberkahi". Sementara itu, kata "fii" memiliki arti kepada, pada, yang, tentang, dan masih banyak lagi. Sedangkan, kata "umrik" memiliki arti umur, usia, kelahiran, atau kehidupan. Sehingga, jika digabung arti dari "barakallah fii umrik" menjadi "semoga Allah SWT memberikan berkah kepada umurmu" atau "semoga Allah SWT memberkahi kepada umurmu".

Memahami arti barakallah fii umrik adalah umum digunakan untuk mengucapkan selamat ulang tahun hingga kelahiran seseorang. Ucapan ini adalah bentuk doa yang disampaikan oleh seseorang yang sedang bertambah umurnya, supaya keberkahan dan kebaikan selalu dilimpahkan dalam kehidupannya.