Menjalin hubungan asmara memang tidak mudah, sebab manusia punya perasaan dan pemikirannya sendiri. Perbedaan pendapat, konflik, maupun debat tidak bisa terhindarkan dalam hubungan asmara. Kadang memberikan rasa bahagia. Tetapi kadang pula ada kesedihan, hingga pertikaian besar yang menyelimuti hubungan.

Namun perlu dipahami bahwa dinamika hubungan yang penuh dengan pertengkaran, kebahagiaan, dan berbagai perasaan lainnya merupakan pengalaman yang berarti untuk mengenal pasangan satu sama lain. Dengan begitu kamu dan pasangan bisa saling memahami dan hubungan semakin erat.

Nah, jika pacar marah pasti hati akan terasa tidak tenang. Apalagi jika penyebab kemarahan itu dari diri kamu. Salah satu solusi terbaik untuk menenangkannya yaitu dengan meminta maaf. Dengan begitu hubungan kamu dengan sang kekasih tetap terjaga dan terus bersama.

Ungkapan permintaan maaf ini bisa dikemas secara romantis. Sehingga ampuh meluluhkan hati doi. Kamu pun bisa menyisipkan sedikit rayuan dan humor agar suasana lebih cair.

Berikut brilio.net telah merangkum 150 kata-kata romantis merayu pacar yang sedang marah, dihimpun dari berbagai sumber pada Rabu (27/9).

Kata-kata romantis merayu pacar yang marah, bikin baper.

Kata-kata romantis merayu pacar saat marah © 2023 brilio.net

Kata-kata romantis merayu pacar saat marah
freepik.com

1. "Lihatlah bintang-bintang malam ini, mereka akan berbisik: "aku minta maaf atas apa yang telah aku lakukan". Aku cinta kamu."

2. "Dengan hati yang memar dan ego yang kempes, dengan jiwa yang sedih dan kepala yang menunduk. Aku minta maaf kepadamu tanpa syarat."

3. "Cinta kita kuat dan tak terbatas, jangan biarkan keluhan kecil menghancurkan dunia, pengertian dan kelembutan yang indah ini. Aku mencintaimu dan aku meminta maafmu."

4. "Homepage hubungan kita saat ini tidak dapat ditampilkan karena kesalahan server. Bisakah kita klik tombol refresh dan mulai lagi? Aku minta maaf."

5. "Aku percaya kepada takdir dan aku percaya kepada cinta, itulah sebabnya aku tahu kamu akan menerima permintaan maafku.

6. "Apapun yang terjadi, kamu tetap menjadi nomor satu bagiku. Bisakah kamu memaafkanku atas apa yang telah aku lakukan?"

7. "Sayang, yang aku inginkan hanyalah bersamamu selama sisa hidupku. Maafkan aku, aku mencintaimu.

8. "Lihatlah matahari, apakah kamu melihat bagaimana ia bersinar? Ia mengirimkanmu permintaan maafku."

9. "Kesalahan selalu dimaafkan jika seseorang memiliki keberanian untuk menerimanya."

10. "Memaafkan memang tidak mengubah masa lalu, tetapi itu memperbesar masa depan."

11. "Aku lebih memilih membagi seluruh hidupku bersamamu, daripada menghadapi sepanjang hidup seorang diri tanpamu karena kamu marah padaku. Maafin aku, ya."

12. "Maafin aku ya cinta. Aku tau kamu ngambek karena aku, tapi percaya deh aku tuh sayang banget sama kamu, gak ada yang lain selain kamu."

13. "Sayang, bahkan ketika kamu marah, kamu sangat cantik! Aku mencintaimu, maafkan aku!"

14. "Maafkan aku jika aku telah membuatmu marah. Aku hanya ingin menjaga dan melindungi kamu. Aku tidak ingin kehilangan kamu. Aku cinta kamu sejuta kali lipat."

15. "Jantungku berdetak hanya untukmu, tolong berbelas kasihlah dan maafkan aku."

16. "Sayang jangan ngambek lama-lama, nanti matahari berubah jadi mendung karena takut kamu jadi tambah marah. Maafin aku ya sayang. Love you."

17. "Sayang, maafkan aku! Aku berjanji tidak akan pernah membiarkan egoku mendominasi dalam hubungan kita. Aku sangat mencintaimu."

18. "Maafin aku yang seringkali salah dalam berucap, mengeluarkan kata-kata yang membuatmu sakit hati. Itu semua karena aku sangat sayang sama kamu. Sekali lagi maafin aku, ya."

19. "Tidak mengakui kesalahan adalah kesalahan yang lebih besar."

20. "Jangan marah lagi ya, sayang. Aku hanya ingin melihatmu bahagia bersamaku. Aku minta maaf atas segala khilafku. Aku cinta kamu selalu."

21. "Karena aku sayang denganmu, maka aku lakukan itu. Tapi aku tak ada niatan menyakiti hatimu. Maafkan aku sayang."

22. "Tanpamu, aku merasa kesepian, jangan sembunyikan kebencian, sayang, ceritakan semua yang kamu rasakan. Aku akan berusaha untuk mengubah perilakuku."

23. "Aku berjanji kepadamu bahwa mulai sekarang hubungan kita akan bebas dari air mata, kebohongan, dan penghianatan. Aku mencintaimu, mari kita tetap bersama."

24. "Maafkan aku yang udah bikin kamu kecewa dan sedih. Aku nggak bermaksud buat kamu marah, sayang."

25. "Aku masih belum bisa memahami maksud amarah kamu, maafin aku. Aku sayang kamu."

26. "Sayang, aku telah mengkhianati kepercayaanmu, aku tidak berhak bertanya padamu tentang sesuatu, tapi aku ingin mengatakan bahwa cintaku padamu akan hidup selamanya. Aku mohon, maafkan aku."

27. "Bagaimana aku mengucapkan kata-kata, "Maafkan aku" ketika aku tahu bahwa kata-kata itu tidak cukup? Dan bagaimana aku bisa memintamu untuk memaafkanku ketika aku tahu aku tidak bisa memaafkan diri sendiri?"

28. "Aku berkata "Aku mencintaimu" dan aku bersungguh-sungguh. Tapi aku menyakitimu, sekarang "Aku minta maaf" dan aku juga bersungguh-sungguh."

29. "Permintaan memang maaf tidak ada artinya, dibandingkan dengan apa yang telah aku lakukan, tapi tetap saja, aku tahu bahwa kamu memiliki hati yang pemaaf, pengertian dan kamu tidak akan membiarkan kebencian menghancurkan cinta kita."

30. "Permintaan maaf adalah parfum yang indah; itu dapat mengubah momen paling menyenangkan menjadi hadiah yang ramah."

31. "Maaf ya kalau aku belum bisa jadi yang terbaik dan hanya bisa membuatmu marah. Sekali lagi maafkan aku, sayang. Aku akan berusaha lagi untuk menjadi yang lebih baik untukmu."

32. "Aku masih tidak mengerti bagaimana aku bisa menyakitimu, dengan sepenuh hati aku memohon padamu untuk memaafkanku, kamu adalah semua yang aku miliki."

33. "Aku tahu kata maaf ini nggak mampu untuk menebus kesalahanku. Tapi satu hal yang perlu kamu tahu, kalau apa yang aku lakukan ke kamu itu tulus. Maafin aku."

34. "Jika aku tau apa yang aku lakukan ini salah, aku tidak akan melakukannya. Tolong maafkan aku, sayang."

35. "Sayang, aku minta maaf atas sikap egoisku. Kamu telah berkorban banyak untuk aku. Aku bersyukur Tuhan mempertemukan aku dengan kamu."