Manusia tak akan terlepas dari yang namanya masalah. Seiring waktu, pasti ada saja rintangan yang datang. Sadar atau tidak, hal menyebalkan itu dapat berakibat fatal pada diri sendiri. Muncul perasaan sedih, amarah, tidak percaya diri, parahnya lagi bisa jadi putus asa.

Ingatlah, tidak semua apa yang kamu inginkan dapat terwujud. Butuh usaha keras, diiringi banyak doa. Dan terakhir adalah berserah diri apa pun keputusan Tuhan. Jika hal itu tidak sesuai yang kamu harapkan, janganlah bersedih lama-lama. Sedih itu wajar, tapi kalau kelamaan justru semakin terbenam.

Bangkitlah dan pandang orang di sekitarmu. Masih banyak orang yang jauh kesusahan dibandingkan dirimu. Jadi, gunakan senjata multifungsi, yakni dengan bersyukur. Hidup itu harus banyak bersyukur.

Jika kamu merasakan kesusahan dalam hidup, bersabarlah. Dengan begitu hati akan damai, dan dengan kepala dingin kamu bisa mencari solusi. Sebab mindset atau pola pikir seseorang dapat ditentukan oleh diri sendiri.

Yuk tunggu apa lagi, segeralah mengucapkan syukur dengan membaca deretan kata-kata syukur yang sudah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (23/9).

Kata-kata bersyukur atas nikmat yang ada.

<img style=

foto: Instagram/@_hhmz.id

Hidup itu indah selagi kamu tahu jalan mana yang akan kamu tempuh. Jangan lupa diiringi doa dan rasa penuh syukur.

1. "Orang yang bersyukur selalu menghiasi wajah mereka dengan senyuman."

2. "Jangan sepelekan hal yang kecil, karena sesuatu yang besar itu berasal dari hal-hal yang kecil."

3. "Ya Tuhan, aku berterima kasih dan bersyukur kepada-Mu, sebab telah diberi tempat yang indah di sekeliling orang-orang yang menyayangi dan mendukung diriku."

4. "Bersyukur adalah cara terbaik agar merasa cukup, bahkan ketika berkekurangan. Jangan berharap lebih sebelum berusaha lebih."

5. "Janganlah mengeluh tentang rasa dari makananmu, sebelum terucap keluhan coba pikirkan banyak orang yang membutuhkan makanan tetapi tidak punya satu pun yang bisa dimakan."

6. "Bukan kebahagiaan yang menjadikan kita bersyukur, tapi bersyukurlah yang membuat kita bahagia."

7. "Ingin hidup tenang? Latihlah hatimu bersabar dan bersyukur."

8. "Kebanyakan dari kita tidak mensyukuri apa yang sudah kita miliki, tetapi kita menyesali apa yang belum kita capai."

9. "Sering kali kita menyalahkan apa yang bisa kita capai. Tanpa mensyukuri apa yang sudah kita punyai."

10. "Bunga yang paling indah yang muncul di dalam jiwa adalah rasa syukur."

11. "Bagi orang yang bersukacita dengan semua yang dimilikinya saat ini dan tidak berduka atas segala hal yang belum dimiliki adalah orang bijak."

12. "Ada masa ketika kamu tidak mengetahui akan sesuatu, janganlah berkecil hati, syukurilah hal itu. Sebab, itu adalah kesempatan yang diberikan kepadamu untuk belajar."

13. "Ketika kamu berjuang untuk menuju kepada sebuah kesuksesan, maka bersiaplah untuk bisa menerima risikonya, yaitu kegagalan. Jika kamu takut dengan kegagalan dan selalu berusaha menghindarinya, maka sama saja kamu menjauhi kesuksesan. Maka, perlu kamu syukuri kalau kamu masih memiliki usia untuk bisa meraih kesuksesan."

14. "Sebuah tindakan berupa kebaikan terkecil sangat bernilai, sekalipun dibandingkan dengan sebuah niat yang paling besar."

15. "Jangan berhenti berupaya ketika menemui kegagalan. Bersyukurlah karena kegagalan adalah cara Tuhan mengajari kita arti kesungguhan."

16. "Jalan terindah dari kehidupan adalah mensyukuri apa yang telah kita jalani setiap hari, tanpa ada penyesalan diri."

17. "Tuhan menciptakan pagi hari ini dengan indah, maka mulailah dengan penuh syukur dan semangat."

18. "Orang yang bersyukur adalah orang yang tahu cara menikmati hidup."

19. "Ingatlah, di saat kita lelah dan mengeluh tentang pekerjaan. Pikirkan tentang pengangguran, orang-orang cacat, yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti kamu."

20. "Kehidupan itu indah, tapi ada jalannya masing-masing, carilah jalan terindah untukmu. Dengan selalu mensyukuri apa yang dijalani setiap hari, tanpa ada rasa penyesalan di dalam hati, itulah jalan kehidupan terindah."

21. "Kebahagiaan tidak akan pernah sampai kepada mereka yang gagal menghargai apa yang sudah mereka miliki.”

22. "Saat masalahmu jadi terlalu berat untuk ditangani, beristirahatlah dan hitung berkah yang sudah kau dapatkan."

23. "Tidak ada penderitaan yang abadi, tidak ada kebahagiaan yg abadi. Kecuali bagi yang pandai bersyukur, selamanya ia akan merasakan kebahagiaan."

24. "Bersyukurlah apabila kamu tidak tahu sesuatu. Karena itu memberimu kesempatan untuk belajar."

25. "Alhamdulillah terima kasih atas berkahmu Ya Rabb. Jadikan kami orang yang selalu bersyukur."

26. "Hidup bukan tentang mendapatkan apa yang kamu miliki. Tapi tentang menghargai dan mensyukuri apa yang kamu miliki."

27. "Rahasia kebahagiaan itu ada dalam 3 hal: Bersabar, bersyukur, dan ikhlas."

28. "Allah tahu apa yang terbaik buat kamu dan kapan waktu yang tepat untuk kamu memilikinya."

29. "Selalu ada lebih banyak hal yang patut untuk disyukuri daripada mengeluh."

30. "Bersyukur itu jauh lebih mulia daripada mengeluh tanpa rasa senang sedikit pun. Bersyukur membebaskan diri dari belenggu kecemasan atas kesalahan."

31. "Bersyukurlah bagaimanapun keadaanmu saat ini. Kebahagiaan dimulai dari rasa syukur yang selalu dipanjatkan."

32. "Kalau setiap harapan kita selalu berjalan sesuai rencana, kita tak akan pernah belajar bahwa kecewa itu menguatkan."

33. "Bagi siapa pun yang tak pernah kehilangan semangat, kegagalan hanyalah sesuatu yang sementara."

34. "Harus selalu bersyukur dan tidak berkeluh kesah. Dengan demikian perjalanan hidup baru bisa lancar tanpa hambatan."

35. "Gunakanlah syukur ketika engkau dicintai, dan gunakan sabar ketika engkau dibenci."

36. "Apa pun yang telah terjadi ikhlaskan, apa pun yang kamu terima syukuri, apa pun yang akan datang kelak hadapi."

37. "Bersyukur bisa membawamu ke dalam kedamaian hati, sebab bisa membebaskan diri dan hati dari belenggu rasa cemas dan kesalahan."

38. "Bahagia itu sederhana. Sesederhana senyum dan syukur yang kita panjatkan atas apa yang telah kita miliki."

39. "Ketika perjalanan hidup membosankan. Maka Tuhan menyuruh kita untuk bersyukur."

40. "Tersenyum adalah cara sederhana menikmati hidup."

Kata-kata bersyukur untuk diri sendiri, berkesan dan penuh makna. 

<img style=

foto: Instagram/@motivasi.subuh

Cobalah berdamai dengan masalah. Kamu boleh marah, tapi jangan jadi pendendam. Poin utama untuk bisa terbebas dari rasa amarah adalah sabar dan syukur.

41. "Bahagia bukan milik dia yang hebat dalam segalanya, namun dia yang mampu temukan hal sederhana dalam hidupnya dan tetap bersyukur."

42. "Rasa syukur akan menambahkan nikmat yang sedikit, dan akan melipatgandakan sesuatu yang banyak."

43. "Bila topan keras datang, bila putus asa dan letih lesu, berkat Tuhan satu-satu hitunglah. Maka kau niscaya kagum oleh kasih-Nya."

44. "Kamu adalah kesuksesan sejati jika kamu dapat memercayai diri sendiri, mencintai diri sendiri, dan menjadi diri sendiri."

45. "Kamu dilahirkan untuk menjadi apa adanya dirimu, bukan untuk menjadi sempurna."

46. "Apa pun yang terjadi tetaplah bersyukur, jangan sampai penderitaan membuatmu lupa bagaimana cara untuk bersyukur."

47. "Bahagialah secukupnya, sedih seperlunya, mencintai sewajarnya, membenci sekadarnya, dan bersyukurlah sebanyak-banyaknya."

48. "Terus berdoa dan percayalah tanpa mengeluh. Maka indah semua kan kamu dapati."

49. "Berdoalah agar dijadikan orang yang pandai bersyukur. Karena syukur mampu menjadikanmu bahagia di setiap saat dan keadaan."

50. "Tak peduli seberapa baik atau buruknya hidupmu, bangunlah setiap pagi dan bersyukurlah bahwa kamu masih memilikinya."

51. "Mimpi membuat hidup bergairah, bersyukur membuat hidup bahagia."

52. "Jangan pernah lupa untuk selalu bersyukur. Dan berbagi adalah salah satu cara untuk bersyukur atas nikmat-Nya."

53. "Selalu bersyukur untuk hari ini, esok hari, dan selanjutnya hingga ajal menjemput."

54. "Hidup yang berkelimpahan datang pada mereka yang senantiasa bersyukur saat keadaan mereka terpuruk."

55. "Jangan menunggu sukses baru bersyukur, tapi bersyukurlah, maka bertambah kesuksesanmu."

56. "Nikmat sekecil apa pun harus selalu disyukuri."

57. "Semakin banyak kita bersyukur, semakin banyak pula kebahagiaan hidup yang kita dapatkan."

58. "Hidup hanya sebentar, maka lakukan yang terbaik, nikmati tiap waktunya dan bersyukur atas segala yang ada."

59. "Saat kamu mengharapkan untuk jadi yang terbaik tapi kamu hanya ada di pertengahan, maka bersyukurlah kamu bukan yang terburuk."

60. "Percayalah orang yang ikhlas dan pandai bersyukur akan selalu mendapat jalan keluar dari setiap masalah."

61. "Lebih baik mendapatkan upah sedikit, tapi taat kepada Allah daripada mendapatkan upah besar tapi mempertaruhkan keislaman dan akhiratmu." - Muhammad Abdul jabbar

62. "Ingin hidup tenang? Latihlah hatimu bersabar dan bersyukur."

63. "Kesabaran itu pasti mengalahkan hari yang terberat sekalipun. Hanya yang kurang bersyukur yang kalah, hanya yang kurang mengerti yang putus asa."

64. "Jangan hanya berterima kasih kepada Allah ketika semuanya berjalan baik, terima kasih kepada-Nya bahkan ketika segala sesuatunya terasa sulit."

65. "Bersyukurlah untuk kesalahan yang kamu buat. Itu akan mengajarkan pelajaran yang berharga.”

66. "Kamu harus bersyukur atas perjalanan hidup. Kamu hanya membuat perjalanan ini sekali dalam hidupmu."

67. "Percayalah bahwa yang telah diberikan Tuhan adalah yang terbaik. Yang harus kamu lakukan selanjutnya adalah bersyukur dan menjaganya."

68. "Kalau selama ini hidupmu kurang menyenangkan, itu bukan berarti kamu nggak bahagia. Mungkin kamu hanya lupa untuk merasa cukup dan bersyukur."

69. "Bersyukur bukan hanya sebatas ucapan Alhamdulillah. Bersyukur adalah sikap. Itu adalah gaya hidup. Itu adalah cara berpikir. Teruslah bersyukur." - Nouman Ali Khan

70. "Punya harta dan ilmu jika hanya dinikmati sendiri, tidak banyak berarti, berbagi adalah cara bersyukur tertinggi."

71. "Saat sukses bisa bersyukur, saat gagal pun tetap bersyukur. Karena sesungguhnya kekayaan dan kebahagiaan sejati ada di dalam rasa syukur."

72. "Hidup tanpa cinta pasti hampa, hidup gila harta pasti celaka, hidup bersyukur dan apa adanya, pasti bahagia."

73. "Jika kita terus melakukan apa yang kita lakukan, kita juga terus akan mendapatkan apa yang kita dapatkan." - Stephen R. Covey

74. "Tidak seorang pun punya kemampuan untuk melakukan sesuatu yang sempurna. Tapi setiap orang diberi banyak kesempatan untuk melakukan sesuatu yang benar."

75. "Pikiran negatif sangat berkuasa bila diberi kesempatan, jadi jangan memberinya kesempatan."

76. "Jangan berusaha tampil sempurna. Tampil apa adanya dan jadi diri sendiri. Karena kita diciptakan unik dengan kelebihan masing-masing."

77. "Jika kamu tidak mencintai diri sendiri, tidak ada yang akan mencintaimu. Tidak hanya itu, kamu tidak akan pandai mencintai orang lain. Mencintai dimulai dengan diri sendiri."

78. "Berhentilah menangisi kekurangan, luangkanlah waktu sejenak, untuk melihat dan mensyukuri kelebihanmu."

79. "Menunggu kesempurnaan hanya membuat kita membuang waktu untuk berkreasi, jadi mulailah berkreasi dengan segala kekurangan yang ada."

80. "Mulai setiap harimu dengan pikiran positif dan hati yang bersyukur" - Roy T. Bennett

81. "Lakukan sesuatu hari ini yang akan membuat dirimu di masa depan berterima kasih."

82. "Keadaan apa pun yang sedang terjadi janganlah lupa ucap syukur, bahkan penderitaan sekalipun jangan sampai membuat kita lupa mengucapkan syukur."

83. "Ketahui apa makna sebuah kehidupan, karena dengan itu kamu bisa merasakan kebahagiaan sejati. Hidup adalah mengenai bagaimana caranya kita mensyukuri segalanya yang masih kita miliki."

Kata-kata bersyukur penuh arti dan indah. 

<img style=

foto: Instagram/@almaira_beauty_hijab

Manusia terlahir suci bersih, tanpa noda, dan amarah. Tapi seiring berjalannya hidup, terkadang jalan yang dilalui membuat kesalahan muncul.

84. "Jangan pernah kamu mengingat-ingat apa yang telah kamu berikan. Tapi ingatlah apa yang sudah kamu terima."

85. "Ayo bangkit dan mengucap syukur kepada Tuhan, sebab kalau hari ini kita tidak banyak belajar, setidaknya kita sedikit belajar. Namun kalau kita tidak sedikit belajar, setidaknya hari ini tidak ada rasa sakit. Lagi, kalaupun kita sakit bersyukurlah kita tidak mati."

86. "Sejak membuka mata di pagi hari ada ribuan nikmat yang telah kita dapatkan dari sang pencipta, namun sering kita lupakan. Mari bersyukur."

87. "Kalau kamu tidak menemukan kebaikan yang bisa diceritakan tentang seseorang, lebih baik mengunci bibir kamu erat-erat dan kamu akan bersyukur kemudian."

88. "Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah."

89. "Hari ini adalah pemberian. Hari kemarin adalah pembelajaran. Hari esok adalah pengharapan. Alhamdulillah."

90. "Bersyukur atas apa yang kita punya jauh lebih baik dibanding mengeluh."

91. "Ketika memakan buah, ingat seseorang yang telah menanam pohonnya."

92. "Hal yang sering membuat kita tidak bersyukur adalah membandingkan diri sendiri dengan orang lain."

93. "Keindahan hidup akan kamu rasakan ketika kamu mau mensyukuri segala hal yang sudah kamu miliki."

94. "Mengucap syukur dan bersabar adalah rem untuk memperlambat ketinggian hati, kecepatan lupa diri, dan kelebihan ambisi."

95. "Ketika kamu merasakan kesakitan, lupakan, namun ingatlah segala bentuk kebaikan yang sudah kamu dapatkan."

96. "Menjaga air muka adalah hiasan orang miskin, sebagaimana syukur adalah hiasan bagi orang kaya."

97. "Ketika negara punya mata uang, kamu pun juga punya untuk diri sendiri. Mata uang milik kamu yang tidak akan pernah habis dan bangkrut adalah rasa syukur."

98. "Seluruh alam semesta takkan mencukupi hasrat orang serakah. Namun, jika kamu bersyukur, kamu akan merasa sangat cukup dengan apa yang kamu miliki saat ini."

99. "Barang siapa yang tidak mensyukuri yang sedikit, maka ia tidak akan mampu mensyukuri sesuatu yang banyak." - HR. Ahmad

100. “Orang yang terkaya adalah orang yang menerima pembagian (takdir) dari Allah dengan senang hati.” – Ali bin Husein

101. "Jangan pernah menyerah ketika doa doamu belum terjawab karena untuk orang-orang yang bersabar, Tuhan bahkan akan memberikan yang lebih."

102. "Ketahuilah bahwa rasa syukur merupakan tingkatan tertinggi, dan ini lebih tinggi daripada kesabaran, ketakutan (khauf), dan keterpisahan dari dunia (zuhud)." – Imam al-Ghazali

103. "Sering kali kita hanya melihat satu waktu saat kita sakit dan melupakan 99 kali saat kita sehat. Kapan saja kita kehilangan rasa syukur, maka kita akan kehilangan sifat iman kita." – Sheikh Kamaluddin Ahmed

104. "Bila tak kunyatakan keindahan-Mu dalam kata, kusimpan kasih-Mu dalam dada." - Jalaluddin Rumi

105. "Satu-satunya alasan kita untuk hadir di dunia ini adalah untuk menjadi saksi atas keesaan Allah." - Buya Hamka

106. "Janji Allah tak pernah mengecewakan, dan bila kamu masih merasa kecewa mungkin ada yang salah dengan imanmu."

107. "Jangan sepelekan hal yang kecil, karena sesuatu yang besar itu berasal dari hal-hal yang kecil."

108. "Tidaklah Allah akan mengadzab kalian jika kalian bersyukur dan beriman. Dan sungguh Allah itu Syakir lagi Alim.” (QS. An-Nisa: 147)

109. "Hiduplah seperti pohon kayu yang lebat buahnya; hidup di tepi jalan dan dilempari orang dengan batu, tetapi dibalas dengan buah." -Abu Bakar Sibli

110. "Dan sungguh orang-orang yang bersyukur akan kami beri ganjaran.” (QS. Al Imran: 145)

111. "Ciri kelalaian manusia adalah sering mengeluh ketika sedang diuji dan jarang bersyukur ketika mendapatkan nikmat."

112. "Untuk mendapatkan apa yang kamu suka, pertama kamu harus sabar dengan apa yang kamu benci." - Imam Al Ghazali

113. "Ketika bahagia bisa menjelma begitu saja. Saatnya bersyukur kepada Yang Kuasa."

114. "Mungkin satu-satunya hal yang lebih buruk daripada harus terus bersyukur adalah harus menerimanya."

115. "Orang yang bersyukur itu seperti ladang yang subur: Mereka mengembalikan sepuluh kali lipat yang diterima."

116. "Jika Allah memberi kamu nikmat sepotong roti saja, syukurilah itu, karena Allah tidak membuat kamu meminta-minta kepada orang lain untuk mendapatkan itu."

117. "Seorang mukmin itu sungguh menakjubkan, karena setiap perkaranya itu baik. Namun tidak akan terjadi demikian kecuali pada seorang mu’min sejati. Jika ia mendapat kesenangan, ia bersyukur, dan itu baik baginya. Jika ia tertimpa kesusahan, ia bersabar, dan itu baik baginya." (HR. Muslim)

118. "Sebuah tindakan berupa kebaikan terkecil sangat bernilai, sekalipun dibandingkan dengan sebuah niat yang paling besar."

119. "Jangan hanya bersyukur kepada Tuhan tapi juga semua makhluk yang selama ini memberimu kehidupan." - Pramoedya Ananta Toer

120. "Putuskanlah untuk berbahagia. Sesungguhnya lebih banyak alasan bagimu untuk bersyukur daripada bersedih." - Mario Teguh

121. "Keikhlasan menjadikan pribadi menjadi lebih berani, kokoh, tegar, dan penuh dengan cahaya keindahan." - Abdullah Gymnastiar