Brilio.net - Arti mimpi ibu meninggal terkadang menjadi hal paling menyedihkan bagi seorang anak. Tentu, siapapun tidak ingin kehilangan orang yang disayanginya termasuk sosok ibu yang penuh kasih sayang. Kamu pasti kaget dan sontak menangis apabila memimpikan ibu meninggal. Selain itu perasaan cemas dan khawatir kerap menyelimuti mu ketika tersadar dari tidur dan mengingat mimpi ibu meninggal.

Rasa penasaran mulai menyelimuti mu untuk mencari makna tersembunyi dibalik arti mimpi ibu meninggal tersebut. Ya, tak bisa dipungkiri bahwa banyak orang mempercayai jika setiap mimpi memiliki arti tersendiri. Apalagi dalam primbon Jawa mimpi seringkali diartikan sebagai sebuah pertanda dari kejadian yang terjadi di masa depan. Begitu pula arti mimpi ibu meninggal akan terasa begitu menyeramkan kehilangan sosok penting dalam hidup seorang anak. Namun mimpi ibu meninggal memiliki banyak makna baik menurut psikologi maupun menurut primbon Jawa. Pada dasarnya mimpi ibu meninggal memiliki arti kebaikan maupun peringatan bagi seseorang.

Lantas seperti apa arti mimpi ibu meninggal itu sebenarnya? Berikut brilio.net sajikan arti mimpi ibu meninggal menurut psikologi dan primbon Jawa yang bisa kamu simak dibawah ini, yang dirangkum dari berbagai sumber pada Kamis (23/3).