Brilio.net - Di dunia maya selalu banyak beredar meme-meme baru yang tak ada hentinya. Bahan meme biasanya diambil dari foto atau video yang lucu dan kontroversial. Salah satu objek yang sering menjadi bahan meme ialah kelakuan kocak binatang.

Melihat fenomena ini, seniman dari Jepang terinspirasi untuk membuat karya seni. Dilansir dari boredpanda.com, seniman yang dikenal dengan sebutan Meetissai tersebut membuat patung terinspirasi dari meme binatang. Meetissai terpikir untuk membawa meme tersebut ke dunia nyata melalui bentuk 3D.

Beberapa hewan yang ia jadikan inspirasi membuat patung antara lain adalah anjing, kucing, dan kelinci. Meetissai juga membuat patung dengan inspirasi karakter kartun. Karya buatannya ini ia bagikan melalui akun Twitter-nya. Penasaran kan, gimana penampakan karyanya?

Yuk, simak deretan karya patung hewan dari Meetissai di bawah ini, seperti dirangkum dari akun Twitter @meetissai, Kamis (1/11):


1. Keren nih, patung kucing dengan muka ngajak berantem.

patung Meetissai Headline ©Twitter/@meetissai



2. Ada yang pernah lihat meme kucing ini? Begini jadinya kalau dibuat patung.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



3. Baik meme atau hasil patung sama-sama lucu.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



4. Meme kucing males-malesan jadi inspirasi karya patung yang ngegemesin.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



5. Pasti pernah lihat dong meme kucing terbang ini. Begini jadinya kalau disulap jadi patung.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



6. Auto gemes lihat meme dan patung kucing hitam tegang ini.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



7. Ekspresinya nggak nahan.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



8. Meme anjing terhempas angin jadi inspirasi patung mungil ini.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



9. Nah, kalau patung yang ini bukan terinspirasi dari meme. Namun terinspirasi dari anjing terlantar yang Meetissai lihat.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai



10. Lucu banget patung hamster kaget ini.

patung Meetissai ©Twitter/@meetissai