Brilio.net - Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka serius menggeluti bisnis kuliner. Salah satu bisnisnya yang paling populer adalah Martabak Kota Barat atau yang sering disingkat Markobar.

Usaha martabak ini dikenal memiliki cita rasa manis yang memanjakan lidah sehingga kerap diburu para pecinta kuliner. Hingga kini, bisnis martabak milik Gibran telah membuka lebih dari 30 gerai di berbagai kota besar seperti Solo, Yogyakarta, Surabaya dan Jakarta.

Terus mengembangkan bisnisnya, Gibran baru saja melakukan Grand Opening Markobar di kawasan Muara Karang, Jakarta Utara. Sebagai pemilik usaha, Gibran tentunya menyempatkan diri untuk datang ke acara launching salah satu outletnya tersebut.

Tak sendiri, pembukaan gerai ini juga dihadiri oleh pengacara kondang Hotman Paris Hutapea lho. Lantaran ruko yang digunakan sebagai gerai Markobar Gibran ternyata merupakan aset properti milik Hotman Paris.

Dilansir brilio.net Senin (23/7) dari akun Instagram pribadinya, Hotman mengunggah momen dirinya menghadiri pembukaan outlet Markobar milik putra orang nomor satu di Indonesia tersebut. Hotman pun diminta untuk memberikan pesan kesannya kepada Gibran Rakabuming dalam sebuah kesempatan.

 

 

Dia anak Presiden RI! Beda kemewahan dgn anak presiden dulu dulu!?

A post shared by Dr. Hotman Paris Hutapea SH MH (@hotmanparisofficial) on

 

"Kalau gue jadi dia, gue ga akan bisnis martabak lagi tapi gue akan langsung tambang batu bara, bener nggak?" kata Hotman pada Gibran.

Dalam pernyataanya, Hotman mengaku bangga dan salut terhadap Gibran. Pasalnya, Gibran dinilai tetap konsisten mengembangkan bisnis yang dirintisnya sejak sebelum Jokowi menjabat.

Tak hanya itu, dirinya juga mengungkap bahwa Gibran merupakan teladan yang baik bagi generasi muda. Hal ini menurut Hotman karena meski sang ayah memiliki kekuasaan tertinggi, namun Gibran tak tergiur meminta proyek kepada presiden.

 

Hotman dan Anak Presiden Ri

A post shared by Dr. Hotman Paris Hutapea SH MH (@hotmanparisofficial) on

 

"Gibran, anak Presiden masih jualan martabak. Hebat! Suatu prestasi yang harus dicontoh oleh anak muda. Tidak langsung cari proyek gratisan, tapi berprestasi cari duit bener-bener kerja keras, halal," pungkas Hotman Paris.

Terkait sewa ruko ini, Hotman mengaku awalnya tak tahu menahu. Pasalnya, yang mengelola ruko tersebut adalah sang istri yang kebetulan pada saat Grand Opening tengah berada di London, Inggris. Dirinya juga menegaskan bahwa hubungannya dengan Gibran adalah sebatas pemilik ruko dan penyewa saja.