Brilio.net - Pengemudi mobil kepresidenan (RI 1), Zulkarnain menceritakan pengalamannya membawa Presiden Jokowi. Zulkarnain berbagi kisahnya selama menyopiri orang nomor satu di Indonesia melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden jelang tahun baru 2020 lalu.

Sebelumnya, diketahui per Januari 2020 ini, Jokowi resmi menggunakan mobil sedan mewah terbaru, yang tidak dipasarkan secara umum, serta memiliki sertifikat VR 10, perlindungan tertinggi berstatus non militer.

Mercedes-Benz S600 Guard siap mendampingi perjalanan Jokowi selama periode keduanya, hingga tahun 2024. Mobil ini selesai digarap dan diterima pada akhir bulan Desember lalu.

Brilio.net telah merangkum dari akun YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (3/1), cerita sopir RI 1 selama membawa Presiden Jokowi.

1. Keunggulan mobil Presiden Jokowi.


foto: merdeka.com

Mercedes-Benz S600 Guard mampu memberikan perlindungan tingkat proteksi level VR9, menggunakan suspense AIRMATIC, namun tetap memberika kenyamanan.

Betapa nyamannya dengan tambahan sistem multicontour yang mampu mengatur mode penghangat dan pijat pada sandaran kaki dan bantalnya.

Selain itu ada pula sistem lampu cerdas LED, fitur night view assist plus, dan kamera 360. Keamanan dan kenyamanan menjadi hal utama yang digadang oleh sedan mewah ini.
Mercedes-Benz S600 Guard juga memiliki ban jenis Run Flat, sehingga tetap bisa digunakan dalam ketika kempis atau keadaan darurat.

2. Tes berat jadi sopir khusus kepresidenan.


foto: YouTube/Sekretariat Presiden

Tentunya bukan hal mudah untuk menjadi sopir Presiden Jokowi, selain mengandalkan kemampuan menjaga keamanan tapi juga menggunakan kendaraan.

Mercedes-Benz ikut andil bersama pihak istana dalam merekrut tenaga ahli melalui pelatihan-pelatihan berkala. Selain mengajarkan fungsi kendaraan, pengoperasian, serta segala fiturnya, yang setiap tahunnya pasti ada tambahan teknologi baru.

2 dari 2 halaman

3. Pengalaman seru selama membawa Presiden Jokowi.

foto: Instagram/@sekretariat.kabinet

Zulkarnain, pengemudi mobil RI 1 menceritakan kisahnya tentang sosok Presiden Jokowi. Banyak cerita selama membawa orang nomor satu di Indonesia itu.

"Pengalaman seru saya selama membawa bapak presiden, perjalanan jauh. Tantangannya luar biasa, karena perjalanan jauh kita itu membutuhkan konsentrasi. Karena kalau tidak konsentrasi kita rawan. Karena yang dibutuhkan membawa itu, Presiden nyaman, dan keamanan," ungkap Zulkarnain, seperti dikutip dari video di kanal YouTube Sekretariat Presiden yang tayang pada Selasa (31/12).

4. Harapan Zulkarnain pada Presiden Jokowi.


foto: merdeka.com

Zulkarnain yang sudah mendampingi selama beberapa tahun ini menyampaikan doa akhir tahun bagi Jokowi. Ia ingin presiden terus membangun Indonesia.

"Harapan saya untuk bapak presiden, semoga sehat selalu untuk membimbing negara ini, seperti periode pertama, pembangunan dan membangun," katanya.