Brilio.net - Jenazah Presiden ke-3 BJ Habibie tiba di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. Jenazah Habibie langsung dibawa menuju lokasi pemakaman TMP Kalibata diiringi dengan keluarga besarnya.

Dari pantauan brilio.net, rombongan jenazah BJ Habibie tiba di TMP Kalibata pukul 13.30 WIB. Terlihat peti jenazah ditutupi oleh bendera merah putih.

Sejak pagi tadi, warga sudah mulai berdatangan untuk menyaksikan pemakaman BJ Habibie. Saat tiba di TMP pun, para warga membacakan lafal tauhid.

"Laa Ilaa Ha Illallah, Laa Ilaa Ha Illallah," kata warga.

Selain itu, ada juga yang mengucapkan selamat jalan kepada Bapak Teknologi Indonesia itu.

"Selamat jalan Pak Habibie," ucap warga sambil melambaikan tangan.

Saat ini proses upacara pemakaman sudah berlangsung dengan dipimpin langsung oleh Presiden, Joko Widodo.