Brilio.net - Meletusnya Gunung Agung di Bali berdampak langsung terhadap aspek pariwisata. Bandara Ngurah Rai sempat ditutup sementara akibat erupsi yang terjadi. Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengimbau untuk tidak melakukan aktivitas apapun di Kawasan Rawan Bencana (KRB), serta seluruh area dalam radius 8-10 kilometer dari kawah Gunung Agung.

Tak sedikit wisatawan asing yang tetap berada di Bali mengabadikan momen langka erupsi. Beberapa turis membagikan momen panorama erupsi Gunung Agung lewat media sosial seperti Twitter dan Instagram. Kebanyakan dari para turis mengabadikan momen tersebut dari lokasi aman dan jauh dari lokasi Gunung Agung.

"Mengagumi karya Ilahi. Turis asing melihat letusan Gunung Agung dari Amed. Tidak ada kepanikan karena memahami informasi gunungapi dengan baik dan berada di tempat aman. Daerah yang berbahaya di Bali hanyanya di radius 8-10 km dari puncak kawah. #bali #BaliTetapAman" tulis Sutopo Purwo Nugroho dalam akun Twitternya, Kamis (30/11).

Berikut brilio.net rangkum panorama menakjubkan erupsi Gunung Agung dari berbagai sumber.

1. Foto bersama, nggak lupa menggunakan masker.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Twitter/@timlovers

 

2. Meski Gunung Agung terlihat sangat jauh, beberapa orang ini tak ingin melewatkan momentum langka tersebut.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Twitter/@ajangnurdin_

 

3. Berjalan di pematang sawah dengan background Gunung Agung.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@balidaily

 

4. "Pemandangan alam menakjubkan Gunung Agung dari Pura Lempuyang" tulis pemilik akun.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@balilivin

 

5. Demi mengabadikan momen, pemilik akun rela bangun pagi buta.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@bezumaxx

 

6. Pemandangan Gunung Agung dari Gunung Batur.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@rearmosthen5693

 

7. Seorang warga terekam kamera turis saat melintas dengan background Gunung Agung.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@jeanworld77

 

8. Beberapa orang terlihat menyaksikan erupsi dari kejauhan.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: 360bali

 

9. Seorang turis melihat erupsi Gunung Agung dari kolam renang.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@maksimmarkelov

 

10. Dua turis fokus menyaksikan erupsi Gunung Agung.

Gunung Agung © 2017 brilio.net

foto: Instagram/@sutopopurwo