Brilio.net - Bagi orangtua, keselamatan anak tentunya menjadi hal yang utama. Nggak heran kalau mereka sering melakukan berbagai cara untuk memastikan sang anak selalu berada di bawah pengawasannya setiap saat. Banyak orang tua yang menambahkan peralatan seperti CCTV di rumah mereka untuk membantu mengawasi sang anak. Namun, dari rekaman cctv ini juga mereka kerap menemukan hal-hal yang tak terduga yang terkadang bikin terkejut dan ketakutan.

Seperti yang dialami oleh seorang ibu bernama Melissa Smith (nama samaran) dari Kanada. Awalnya, dia tak percaya dengan keberadaan makhluk halus hingga akhirnya mengalami kejadian tak terduga di rumah saat tengah mengawasi sang anak dari cctv. Leah (8 bulan), bayi perempuannya tengah ditidurkan di dalam boks bayi di kamarnya. Tak lama kemudian Melissa mendengar sebuah suara pada monitor yang terhubung ke kamar anaknya. Dirinyapun segera mengecek rekaman di monitor tersebut, dan tak sengaja menemukan penampakan aneh tepat di dalam boks milik Leah.

Rekaman tersebut menunjukkan sesosok wajah asing yang terlihat pucat berada di ujung boks Leah. Dilansir brilio.net dari Dailymail Rabu (9/8) berikut penampakan sosok misterius tersebut.

melissa smith © 2018 dailymail

foto: dailymail.co.uk

Melihat makhluk yang tak biasa, Melissa segera menuju ke ruangan sang anak lalu mengambil bayinya dari dalam boks dan menjauhi ruangan tersebut.

"Teman-temanku menyarankan untuk segera kabur dari rumah tersebut setelah melihatnya. Saat itu, Leah terlihat membenamkan wajahnya di ujung boks dan aku segera berlari untuk mengambilnya. Sosok itu mirip dengan boneka, tapi kami tidak memiliki boneka seperti itu, hanya ada boneka berbentuk binatang," ungkap Melissa.

melissa smith © 2018 dailymail

foto: dailymail.co.uk

Melissa sempat meyakini bahwa makhluk tersebut merupakan anaknya yang telah tiada. Sebelumnya, Melissa memang pernah mengandung tetapi harus kehilangan sang anak karena keguguran. Dirinyapun meyakini bahwa sosok tersebut merupakan arwah saudara Leah yang bergentayangan di rumah mereka.