Brilio.net - Nggak cuma di abad sekarang saja kejahatan berupa penculikan anak-anak kerap terjadi. Rupanya dari abad sebelum masehi, sudah ada kasus dan kejadian, hilangnya anak dari tokoh hingga penguasa negeri yang tak diketahui kebenarannya, lho.

Seperti misteri hilangnya anak sepanjang sejarah berikut ini yang menggemparkan dan membuat bulu kuduk merinding. Dari putra Firaun hingga putra Cleopatra.

Daripada kamu penasaran, berikut ini sepenggal kisah tentang misteri anak hilang sepanjang sejarah yang masih menjadi teka-teki hingga kini, yang dilansir brilio.net dari kejadiananeh.com, Sabtu (9/7).


1. Caesarion.

Misteri Anak Hilang © 2016 brilio.net foto: historyplace.com

Tak banyak yang tahu kalau Caesarion adalah putra dari Cleopatra, saat ratu paling cantik pada zamannya itu menikahi Julius Caesar. Kembali pada pelajaran Sejarah dahulu kala, Julis Caesar merupakan pemimpin Romawi yang berusaha menguasai Mesir, tapi akhirnya jatuh hati dengan Cleopatra.

Konon, dari pernikahan Cleopatra dan Julius, lahirlah Caesarion yang akhirnya dibunuh oleh Octavian, penguasa yang merebut Romawi dari tangan Julis Caesar.


2. Kuburan Massal Putri Firaun.

Misteri Anak Hilang © 2016 brilio.net foto: anehtapinyata.net

Kalau menilik sejarah lama, Firaun adalah raja yang paling kejam dan paling lama berkuasa sepanjang sejarah lama Mesir. Konon, Firaun membunuh semua putri-putrinya dan menguburnya secara masal, lho.

Hal tersebut didukung oleh penemuan seorang arkeolog pada abad 19 yang dijuluki 'House of Royal Children'. Konon pula, Firaun sengaja membunuh putri-putrinya, karena dianggap tidak berguna.


3. Cucu Ratu Victoria.

Misteri Anak Hilang © 2016 brilio.net foto: kejadiananeh.com

Ratu Victoria mulai menguasai Inggris di usianya yang masih sangat belia yakni 18 tahun. Konon, Ratu Victoria memiliki cucu rahasia dari putrinya yakni Putri Louise, yang memiliki hubungan terlarang dengan seorang pelayan bernama Walter Stirling. Cucunya itupun tak diakui dan diungsikan dari istana dan diberikan pada dokter istana, yakni Sir Frederick Loccock.


4. Putra Pertama Firaun.

Misteri Anak Hilang © 2016 brilio.net foto: alchetron.com

Tak hanya putri-putri Firaun saja yang penuh misteri, putra pertamanya pun juga penuh misteri. Konon, tulang dari anak laki-laki yang diduga putra pertama Firaun ditemukan di sebuah makam dengan hiasan yang sangat bagus. Anak laki-laki pertama dari Firaun yang ditemukan ini bernama Amun-her Khepeshef. Tulang belulang Amun-her Khepeshef ditemukan bersama makam Ramses II.

Meskipun banyak spekulasi yang beredar, namun Kent Weeks, peneliti yang menemukan makam tersebut, merasa yakin bahwa Amun-her Khepeshef merupakan putra Firaun.


5. Megumi Yokota.

Misteri Anak Hilang © 2016 brilio.net foto: nbcnews.com

Megumi Yokota adalah salah satu korban penculikan oleh pihak Korea Utara. Megumi diculik pada 15 November 1977 saat dirinya masih berumur 13 tahun untuk dijadikan mata-mata Korea Utara. Megumi Yokota sempat diketahui keberadaannya, yaitu di Pyongyang. Kasus penculikan Megumi Yokota termasuk ke dalam kasus kehilangan anak yang cukup fenomenal sehingga kisahnya diangkat dalam film, komik dan drama, lho.