Brilio.net - Sosok Ruben Onsu tak lagi asing di dunia hiburan Tanah Air. Wajahnya kerap wara-wiri di layar kaca sebagai host maupun membintangi berbagai program acara di televisi. Namun tak hanya berkiprah di entertainment saja, suami dari Sarwendah ini pun mengepakkan sayap didunia bisnis kuliner. Salah satu kuliner yang laris manis ialah Geprek Bensu.

Lewat usahanya tersebut, ia pun mampu mengumpulkan pundi-pundi rupiah yang tak sedikit. Meski ia harus terus berjuang dengan keras untuk melanjutkan bisnisnya usai tersandung kasus beberapa waktu yang lalu mengenai merek dagang kulinernya.

Baru-baru ini, Luna Maya pun diberikan kesempatan untuk mengunjungi kantor dari Ruben Onsu. Lewat channel YouTube Luna, Ruben menjelaskan mengenai berbagai kendala mengenai bisnisnya. Ia pun kerap menemukan berbagai kejanggalan di outlet yang telah tersebar di berbagai kota tersebut.

"Jadi harus ada sistim sidak. Sistim sidak itu ya ini laporan-laporan di salah satu outlet. Ada tim khusus. Ada beberapa kenakalan-kenakalan outlet, dia memakai sterefoam, membeli cabai yang bukan di tempatnya. Jadi kadang-kadang 'kok gue makan level 5 pedes yang kemarin enggak?' ya karena enggak ambil dari supplier yang sama," terangnya dikutip brilio.net pada Rabu (5/8).

<img style=

foto: YouTube/Luna Maya

Mengenai bisnisnya yang sudah memiliki banyak cabang membuat Luna penasaran dengan penghasilan yang didapatkan oleh Ruben Onsu. Artis berusia 36 tahun ini pun mempertanyakan kepada Ruben mengenai penghasilan yang didapatkan selama satu bulan.

"Kira-kira, Ben. Kalau boleh tahu penghasilan sebulan lu dari makanan aja bersih ke lu berapa sih," tanyanya pada Ruben.

"Hahaha. Lumayan, Na," terang Ruben.

Mendengar pernyataan Ruben, artis kelahiran Bali ini tampaknya belum puas dengan jawabannya. Ia lantas kembali menanyakan dengan membandingkan hasil bisnis kuliner dengan peran ayah dari tiga anak ini dunia hiburan selama satu bulan. Rupanya tak disangka, jika penghasilan Ruben lebih besar daripada di dunia hiburan.

ruben onsu ungkap penghasilan © 2020 berbagai sumber

foto: Instagram/@ruben_onsu


"Sebulan di televisi, di sini sehari," ujarnya.

Tak lantas percaya, Luna pun kembali melontarkan pertanyaan yang sama kepada Ruben. Tak tanggung-tanggung, kakak dari Jordi Onsu ini mengaku bahwa pendapatannya di dunia kuliner jauh lebih besar dibandingkan di dunia hiburan. Meski begitu, ia enggan untuk menyebutkan nominal dari setiap pendapatannya baik di atas panggung atau pun bisnisnya tersebut.

"Serius?," tanya Luna kembali.

"Iya. Makanan jauh lebih tinggi," papar Ruben sembari meyakinkan.