Brilio.net - Pelawak senior Srimulat Eko DJ menghembuskan napas terakhir Senin (27/3) pukul 23.00 WIB. Pemeran Pak Baroto dalam sitkom Jinny Oh Jinny meninggal dalam usia 65 tahun.

Sahabat Eko, yang juga turut menjadi bagian Srimulat, Tarzan, mengungkapkan penyakit jantung dan gagal ginjal menjadi penyebab meninggalnya komedian yang punya gaya khas ini. "Beliau sudah menderita lama. Bahkan belakangan selalu cuci darah," ujar Tarzan.

Kepada media anak kandung Eko, Dewi mengungkapkan ayahnya akan dimakamkan hari Selasa (28/3) pagi ini. "Bapak meninggal dunia jam 22.55 malam. Dan Jenazah bapak kami semayamkan di rumah di Jalan Taman Malaka Selatan Block A12 nomor 43, Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Rencananya bapak mau dimakamin Selasa (28/3) pagi," tutur Dewi.

Eko DJ sendiri lahir di Malang, 7 Januari 1952. Nama Eko sendiri terkenal berkat kepiawaian melawak karena tergabung dalam grup lawak Srimulat bersama Tarzan, Gogon, dan beberapa pelawak lainnya. Eko sendiri makin terkenal berkat aktingnya di sinetron Jinny Oh Jinny dan berperan sebagai Pak Baroto.

Namun, beberapa tahun belakangan Eko sudah jarang sekali terlihat di layar kaca lantaran sakit jantung dan gagal ginjal yang dideritanya sejak lama.