Brilio.net - Sinetron Indonesia didominasi dengan genre romantis. Biasanya kisah cinta para aktor dan aktris utamanya ini akan dipersatukan lewat pernikahan. Untuk mendukung adegan ini, konsep pernikahan pun turut dipikirkan. Tak hanya mengenakan kebaya dan melangsungkan adegan ijab qabul, sinetron ini juga menghadirkan adegan resepsi atau pesta perayaan pernikahan dengan adat Betawi lho.

Penampilan para pemainnya pun tampak menawan dengan baju pengantin Betawi berwarna cerah yang populer dengan dandanan Care None Pengantin Cine. Sang pengantin wanita juga mengenakan hiasan kepala bernama siangko. Lengkap dengan cadar dan dua pasang burung hong di sisi kiri dan kanannya.

Nah, berikut potret pernikahan adat Betawi enam pasangan seleb di sinetron yang dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (29/1).

1. Pernikahan Bang Udin dan Uun di sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP) ini juga berlangsung meriah lho. Ada adegan resepsi dengan adat Betawi lengkap.

<img style=

foto: Instagram/@asep9595

 

2. Di sinetron yang sama, diceritakan pula Mae, ibu Bang Ojak yang dinikahi oleh Simin.

<img style=

foto: Instagram/@mncp_tukangojekpengkolan.rcti

 

3. Selanjutnya ada pernikahan Stefan William dengan Nasya Marcella di sinetron 'Akibat Pernikahan Dini'. Mereka tampak mengenakan dua macam baju pengantin, yakni busana serba putih untuk akad dan baju Betawi seperti ini.

<img style=

foto: Instagram/@akibatpernikahandinist

 

4. Di sinetron lain berjudul 'Gol Gol Fatimah', Stefan William juga membayangkan akan menikah dengan Yuki Kato ketika berdandan dengan busana adat Betawi seperti ini.

<img style=

foto: YouTube/Viver Vivers

 

5. Rohaya dan Anwar juga melangsungkan pernikahan yang romantis tapi lucu di sinetron 'Kecil Kecil Mikir Jadi Manten'.

<img style=

foto: YouTube/MVP Entertainment ID

 

6. Terakhir ada pernikahan Glencha Chysara di FTV. Ia tampil cantik dengan makeup bold serta siangko khas pengantin Betawi.

<img style=

foto: YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV)