Brilio.net - Ajang pencarian bakat Kontes Dangdut Indonesia (KDI) beberapa waktu lalu menarik perhatian. Komentar Iis Dahlia, Trie Utami hingga Beniqno menjadi viral akibat penilaian mereka yang dinilai warganet terlalu berlebihan kepada kontestan.

Dewan juri mengomentari penampilan kontestan Waode Sofia, gadis asal Bau Bau tersebut dinilai tidak mempersiapkan diri dengan baik dan kurang memperhatikan penampilan saat menjalani proses audisi ajang pencarian bakat tersebut.

Komentar yang bikin heboh tersebut pun mendapat tanggapan dari beberapa penyanyi jebolan ajang serupa, seperti Citra Scholastika, Fatin Shidqia hingga Mytha Lestari. Ketiganya memberi komentar mengenai aksi juri dalam kontes dangdut tersebut.

Dikutip brilio.net dari berbagai akun Instagram, Jumat (20/7) ketiganya menilai bahwa penampilan tak selalu menjadi nomor satu dalam ajang pencarian bakat di bidang tarik suara. Simak penuturan mereka selengkapnya sebagai berikut.

1. Citra Scholastika, jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol ini mengunggah sebuah Instagram Stories dengan nada protes terhadap tindakan para juri terhadap Waode yang sebenarnya penampilannya baik-baik saja.

3 seleb kontes © 2018 brilio.net

foto: instagram/@chitrascholastika

2. Begitu juga dengan Mytha Lestari, jebolan The Voice ini memberikan keterangan bahwa sebenarnya acara tersebut memang mengundang 'gimmick' yang berlebihan atau sebenarnya bukan kontes mencari suara terbaik, tetapi fashion show yang berlebihan.

3 seleb kontes © 2018 brilio.net

foto: instagram/@makrumpita

3. Fatin Shidqia, juara ajang X-Factor Indonesia juga ikut memberikan komentar tentang dirinya yang menggunakan pakaian SMA saat mengikuti audisi di awal kariernya dahulu, baginya masalah penampilan bukanlah hal yang utama.

3 seleb kontes © 2018 brilio.net

foto: instagram/@makrumpita