Brilio.net - Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Puput Nastiti Devi tengah berbahagia. Sang buah hati yang berjenis kelamin laki-laki baru saja lahir pada Senin (6/1). Puput melahirkan di RSIA Bunda, Menteng. Putra pertama Ahok dan Puput tersebut diberi nama Yosafat Abimanyu Purnama.

Rupanya, Ahok sudah mempersiapkan nama sang buah hati dari jauh-jauh hari sebelum anaknya lahir. Ketika itu Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengaku sudah menyiapkan nama untuk calon buah hati dalam video yang diunggah di laman Youtube pribadinya Panggil Saya BTP.

Seperti yang telah diungkapkan Ahok sebelumnya di "BTPVLOG #11 - BTP MENJAWAB", jika ia dikaruniai anak laki-laki, maka sudah siapkan nama untuknya. Putra yang baru saja lahir ini diberi nama "Yosafat Abimanyu Purnama". Bukan tanpa alasan, Ahok memberikan nama tersebut karena memiliki makna dibaliknya, terutama "Yosafat".

 

<img style=

foto: Instagram/@triawanmunaf

 

Ahok bahkan juga sudah menjelaskan dalam "BTPVLOG #11 - BTP MENJAWAB" tentang alasan dibalik nama Yosafat yang ia berikan pada anak laki-lakinya. Yosafat merupakan raja keempat dari Kerajaan Yehuda, ia juga adalah penerus ayahnya Asa. Kata Yosafat berasal dari bahasa Ibrani yang memiliki arti 'Yahweh telah menghakimi'.

Dalam video di channel Youtubenya itu ia mengatakan bahwa nama Yosafat diberikan karena musuh yang sedang dihadapinya sekarang.

"Kalau punya anak laki-laki mau dikasih nama Yosafat, karena musuh yang saya hadapi sekarang. Saya kalah kekuatan," ujar Ahok.

"Saya bukan pejabat, mereka bisa menjadi oknum sekongkol. Saya enggak bisa apa-apa, hanya bisa minta sama Tuhan," lanjutnya.