Brilio.net - Dikenal cukup tertutup dengan kehidupan pribadinya, belum lama ini Jessica Mila mengejutkan publik dengan sebuah foto bersama seorang lelaki. Diketahui, mantan kekasih Mischa Chandrawinata tersebut mengunggah potret dirinya yang tengah tersenyum bahagia bersama Yakup Hasibuan. Dalam kolom caption, tertulis pula sebuah kalimat yang berbunyi, "Days come and go but golden memories stay."

Ditelusuri melalui akun Instagram pribadi Jessica Mila, diduga Mila dan Yakup tengah menjalin hubungan spesial. Hal itu pun lantas dikuatkan dengan tidak sedikitnya komentar dari rekan selebriti yang mengisyaratkan bahwa keduanya telah berpacaran.

"♥♥♥ yang iniiii niihh.. kakak siap kosongin tanggal," tulis @asmirandah89.

"Asekkk," komentar @boywilliam17.

Kendati begitu, hingga kini Jessica Mila sendiri belum memberikan konfirmasi mengenai hubungannya dengan Yakup. Dirinya hanya membalas komentar Asmirandah di Instagram dengan jawaban di mana ia belum akan menikah dalam waktu dekat.

"@asmirandah89 hahahaha blm kaaakk ," balas Jessica Mila.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan sosok Yakup Hasibuan ini, tuk langsung simak rangkuman brilio.net berikut, Kamis (20/5).

1. Anak pengacara kondang.

Yakup Hasibuan © berbagai sumber

foto: Instagram/@jscmila

Yakup Hasibuan rupanya anak dari pengacara kondang Otto Hasibuan. Ia adalah anak bungsu dari empat bersaudara. Diketahui, tiga orang kakaknya adalah perempuan, yakni Putri Linardo Hasibuan, Lionie Petty Hasibuan, dan Natalia Octavia Hasibuan.

2. Mengikuti jejak sang ayah.

Yakup Hasibuan © berbagai sumber

foto: Instagram/@jscmila

Tak berbeda dari Otto, Yakub juga berkarier di bidang hukum. Pemilik julukan Otto Junior dari sang ayah tersebut kini berprofesi sebagai seorang advokat di Otto Hasibuan & Associates.

3. Pernah bekerja di kementerian dan firma hukum internasional.

Yakup Hasibuan © berbagai sumber

foto: Instagram/@jscmila

Sebelum ini, Yakub juga pernah menjadi Legal Intern di Kemenko Bidang Kemaritiman dan Alies Linkiaters. Tak hanya itu, tahun 2017 dirinya pun sempat bekerja di sebuah firma hukum bernama Baker McKenzie di Amerika Serikat.

4. Lulusan Universitas Indonesia.

Yakup Hasibuan © berbagai sumber

foto: Instagram/@jscmila

Untuk background pendidikan sendiri, Yakup adalah lulusan Fakultas Hukum Universitas Indonesia. Dia lulus dengan skripsi berjudul "Tinjauan Yuridis Terhadap Penggunaan Special Purpose Company SPC pada Reit Real Estate Investment Trust Dire Dana Investasi Real Estat di Indonesia".

5. Raih gelar master di universitas di New York

Yakup Hasibuan © berbagai sumber

foto: Instagram/@ottohasibuanprivate

Pada tahun 2019, ia lantas melanjutkan pendidikannya di New York University School of Law. Setelah lulus Yakup pun meraih gelar LLM atau Magister Hukum.