Brilio.net - Pandemi Covid-19 di Indonesia telah berlangsung selama lebih dari satu tahun. Kasus pertama positif Covid-19 di Indonesia terjadi pada 2 Maret 2020. Sejak saat itu, jumlah kasus positif pun terus meningkat. Tak pandang bulu, semua orang bisa berpotensi terpapar virus corona, baik anak-anak hingga dewasa.

Bahkan ketika kamu sudah pernah terinfeksi, bukan jadi jaminan tubuh akan kebal dari serangan virus corona. Hal inilah yang tengah dirasakan oleh komika Pandji Pragiwaksono. Ia mengumumkan bahwa dirinya positif Covid-19. Ini bukanlah kali pertama Pandji terpapar virus corona.

Di akun Instagramnya, Pandji menceritakan tentang kondisinya saat ini dan kronologi bagaimana dirinya bisa kembali terpapar virus Covid-19. Berikut brilio.net telah merangkum cerita Pandji Pragiwaksono kembali positif Covid-19 dari Instagram @pandji.pragiwaksono, Jumat (25/6).

1. Positif Covid-19 untuk kedua kalinya.

Cerita Pandji Pragiwaksono positif Covid-19 kedua kali Instagram/@pandji.pragiwaksono

foto: Instagram/@pandji.pragiwaksono

Pandji Pragiwaksono mengabarkan bahwa dirinya terkonfirmasi positif covid-19. Ini adalah kali kedua sang komika terpapar Covid-19 setelah sembuh tiga bulan lalu. Hal itu disampaikan langsung oleh komika berusia 42 tahun ini lewat Instagram miliknya pada Kamis (24/6). Dalam unggahannya, Pandji menjelaskan bagaimana kondisinya saat ini.

"Gue mau ngabarin bhw gue positif covid (lagi) Kondisinya ga ada gejala alias OTG. Ga demam & saturasi oksigen juga oke di 98," tulis Pandji Pragiwaksono dalam Instagram miliknya.

2. Pandji mengaku dirinya teledor.

Cerita Pandji Pragiwaksono positif Covid-19 kedua kali Instagram/@pandji.pragiwaksono

foto: Instagram/@pandji.pragiwaksono

Dalam unggahannya tersebut Pandji menyadari bahwa virus Covid-19 yang menyerang dirinya memang murni karena kesalahannya. Dalam seminggu ini ia mengaku masih pergi keluar rumah. Pandji juga menyebutkan tempat mana saja yang ia kunjungi, mulai dari daerah Kuningan, Kayu Putih, Tendean, dan Cipinang. Pandji lantas meminta maaf karena keteledorannya berimbas merepotkan banyak orang.

"Mohon maaf krn keteledoran gue shg akhirnya positif Covid lagi utk kedua kalinya & merepotkan semua," tulisnya.

3. Menyarankan orang-orang untuk segera melakukan tes swab PCR.

Cerita Pandji Pragiwaksono positif Covid-19 kedua kali Instagram/@pandji.pragiwaksono

foto: Instagram/@pandji.pragiwaksono

Menyadari bahwa dirinya bertemu dengan orang banyak, Pandji pun menyarankan kepada orang-orang yang merasa sempat bertemu dengannya dalam seminggu terakhir ini untuk segera melakukan tes swab PCR.

"Semua yg ketemu gue dlm seminggu ke belakang sudah dihubungi & diminta hasil swabnya. Dalam seminggu gue juga masih mondar mandir. Area yg gue datengin adalah Kuningan, Kayu Putih, Tendean, Cipinang. Gue umumin krn kalau elo merasa bertemu atau berpapasan dgn gue, mohon maaf tapi gue usulkan utk PCR atau antigen tes. Doa gue agar hasilnya negatif," ungkapnya lagi.

4. Menutup kantor Comika miliknya.

Cerita Pandji Pragiwaksono positif Covid-19 kedua kali Instagram/@pandji.pragiwaksono

foto: Instagram/@pandji.pragiwaksono

Tak hanya sampai di situ, Pandji juga mengatakan bahwa ia sudah menutup kantor Comika miliknya dan memutuskan seluruh pegawai bekerja dari rumah sebelum ia dinyatakan positif Covid-19.

"Kantor #Comika sendiri sudah kami putuskan utk WFH ketika sadar kondisi memburuk. Beberapa hari sebelum gue tes PCR & hasilnya positif," ungkapnya.

5. Menjalani isolasi mandiri

Cerita Pandji Pragiwaksono positif Covid-19 kedua kali Instagram/@pandji.pragiwaksono

foto: Instagram/@pandji.pragiwaksono

Pandji berkoordinasi dengan Ketua RT dan Puskesmas rujukan di daerah rumahnya. Dikatakannya, ia menjalani isolasi mandiri di rumah merupakan atas dasar rekomendasi pihak terkait. Mengingat Wisma Atlet, rumah sakit penuh dan diprioritaskan untuk yang bergejala.