10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

Brilio.net - Piala Dunia 2022 juga disajikan oleh penampilan para pelatih yang memimpin anak asuhnya bertanding di pinggir lapangan. Dalam menjalani pertandingan, para juru taktik ini tampil jauh berbeda dengan pakaian yang dipakai para pemain di lapangan.

Jika anak asuhnya berpakaian jersey lengkap dengan sepatu bolanya, para pelatih justru berpakaian sebaliknya. Layaknya sedang menghadiri agenda resmi, beberapa pelatih memakai pakaian rapi dengan kemeja, rompi, dan setelan jas, celana, serta sepatu pantofel. Ada yang berpakaian kasual dalam balutan kemeja dan sweater, ada pula yang mengenakan hoodie dan celana training, juga topi.

Nah, kali ini brilio.net akan menyajikan potret gaya sepuluh pelatih sepak bola dengan fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022, seperti dirangkum dari berbagai sumber pada Kamis (1/12).

1. Hansi Flick (Jerman).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@CoachesVoice

Mantan pelatih Bayern Munchen ini jadi daftar pertama dalam daftar ini. Juru taktik tim Panser Jerman dikenal dengan kesukaannya memilih warna gelap dalam berpakaian, namun punya kesukaan terhadap warna sepatu yang sebaliknya.

2. Gareth Southgate (Inggris).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@IC3BlackPhoenix

Pelatih The Three Lions ini selalu khas dengan rompi zeitgeist. Southgate punya setelan pakaian berbahan wol dengan desain klasik yang hampir selalu berwarna biru tua. Gaya tersebut memang terbilang konservatif di Inggris. Namun, itu juga sejalan dengan gaya melatihnya yang cenderung mempertahankan nilai-nilai lama dalam sepak bola Inggris.

3. Aliou Cisse (Senegal).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@433

Mantan bintang PSG dan Portsmouth sekaligus penggawa timnas Senegal ini sudah pensiun 13 tahun dan kini menjadi pelatih dari The Lions of Teranga. Pria berusia 46 tahun itu menyukai pakaian yang relatif sederhana, biasanya kemeja putih bersih dan celana panjang gelap. Namun di Piala Dunia 2022 ini, Cisse tampil dengan sweater v-neck dan topi bisbol yang membuatnya terlihat funky.

4. Roberto Martinez (Belgia).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@Bet9jaOfficial

Pelatih berkepala plontos ini selalu terlihat dengan dua potong atasan dan bawahan berwarna gelap dengan dasi klasik yang diikat windsor. Tampilannya mencitrakan keanggunan dan terlihat seperti bisnisman daripada seorang juru taktik sepak bola.

5. Rigobert Song (Kamerun).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@CoachesVoice

Dengan janggut dengan pirang pucat, Song menjadi sosok yang mencolok saat bermain untuk The Indomitable Lions. Sebagai pelatih, tampilan eksentriknya kini berkurang. Meski begitu, Song tetapi tetap terlihat keren dengan rambut gimbal, topi baseball, dan kemeja putih dibalut jas berwarna gelap. Terkadang kacamata menjadi pelengkap penampilannya di pinggir lapangan.

6. Diego Alonso (Uruguay).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@Footballghana3

Dasi tipis dan setelan jas adalah gaya yang dipakai Alonso saat mendampingi Timnas Uruguay bertanding. Selera gayanya yang halus cocok untuk pria yang sudah punya pengalaman melatih di empat benua ini.

7. Murat Yakin (Swiss).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@fifaworldcup_pt

Di musim dingin, Murat Yakin punya kegemaran menggunakan jas panjang sampai lutut dengan syal di lehernya. Namun ketika memimpin Timnas Swiss di Qatar yang punya cuaca panas, dirinya tampil dengan setelan kemeja polo pendek, dan celana slim fit. Jam tangan dan gaya rambutnya membuatnya terlihat seperti bapak-bapak keren.

8. Didier Deschamps (Prancis).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@roddur_016

Sebagai orang Prancis, Deschamps tentu tahu cara menyesuaikan busana yang melekat pada tubuhnya. Di umurnya yang sudah tidak lagi muda, mantan kapten timnas Prancis ini mengenakan pakaian formal yang proporsional bagi pria seusianya.

9. Herve Renard (Arab Saudi).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@RoyNemer

Kemeja putih Renard, yang dibuka dua kancing dari atasnya menjadi gaya pelatih paling terpopuler di Piala Dunia 2022. Hal ini lantaran pelatih berkebangsaan Prancis ini berhasil membawa Arab Saudi mengalahkan Argentina di pertandingan perdana mereka. Gaya rambut cokelat belah tengahnya, tatapannya yang dingin, serta kemeja putih Louis Vuitton dengan lengan tergulung, membuat Herve Renard begitu berwibawa di pinggir lapangan.

10. Hajime Moriyasu (Jepang).

10 Pelatih ini punya gaya fesyen paling elegan di Piala Dunia 2022

foto: Twitter/@CoachesVoice

Pelatih Pasukan Samurai Biru ini selalu berpenampilan rapi di pinggir lapangan. Meskipun sering ekspresif dengan meloncat dan berlari, busana yang ia kenakan seakan tidak pernah kusut.

(brl/lin)