Brilio.net - ATM Himbara (Himpunan Bank Milik Negara) merupakan gabungan dari empat bank BUMN yaitu Bank Mandiri, BRI, BNI, dan BTN. ATM Himbara adalah sinergi bank BUMN dalam rangka memudahkan dan mengefisienkan transaksi yang dilakukan masyarakat khususnya nasabah empat bank tersebut. ATM Himbara ini memberikan sejumlah keuntungan bagi nasabah dalam transaksi tarik tunai ataupun transfer antarbank BUMN.

Selain itu, ATM Himbara juga bisa digunakan untuk mengisi saldo dompet digital. Salah satunya yakni LinkAja. Ya, sebagai dompet digital, LinkAja dapat menampung uang milikmu dalam bentuk digital yang sering disebut saldo. Kamu bisa melakukan pengisian saldo LinkAja langsung dari ATM Himbara (Mandiri, BRI, BNI, BTN & ATM Bersama) dengan metode transfer ke rekening bank melalui ATM, mobile banking, dan internet banking.

Banyaknya pilihan cara top up ini akan memudahkan pengguna dalam menggunakan LinkAja. Jika kamu tidak memiliki mobile banking atau internet banking, kamu bisa melakukan top up di ATM yang tergabung dalam ATM Himbara tersebut. Berikut cara top up LinkAja lewat ATM Himbara, dirangkum brilio.net dari linkaja.id pada Kamis (4/8).