Brilio.net - "Di Turki saya bergaji delapan juta euro. Saya kirim tujuh juta ke rumah. Uang yang saya dapatkan saya kirim ke istri dan empat anak saya," kata Emmanuel Eboue membuka kisah duka yang tengah dialami saat ini dikutip dari Mirror, Jumat (29/12).

Meski bekerja keras untuk keluarga, Eboue diceraikan istrinya Aurelie. Setelah bercerai pengadilan memberikan semua kekayaan untuk istri dan memerintahkan juga memberikan rumahnya di London untuk mantan istrinya.

Semua hartanya diklaim sang istri yang tinggal bersama anak-anaknya. Dari seorang kaya Eboue menjadi miskin. Depresi melanda.

Sukses dan pesona sebagai bintang sepak bola yang memudar, ditambah masalah pribadi, membuat mantan bintang Arsenal itu terjatuh dalam masalah psikologi akut.

Di dalam dunia sepak bola, bukan Eboue saja yang mengalami masalah serupa. Sejumlah pesepak bola dunia juga pernah mengalaminya, bahkan ada yang sampai bunuh diri.

1. Paul Cascoigne.

Stres  © berbagai sumber

foto: thetelegrap.co.uk

Disebut sebagai salah satu hadiah istimewa dalam sejarah sepak bola Inggris, Paul Cascoigne masuk kubangan depresi setelah pensiun. Dia mengalami masalahan ketergantungan kepribadian akut yang membuatnya deperesi, bulimia, OCD, bipolar, pecandu alkohol, kokain, dan sejenisnya. Kehidupan Gazza benar-benar jatuh dan ironisnya, sampai hari ini dia belum bisa keluar dari masalahnya.

2. Gary Speed.

Stres  © berbagai sumber

foto: liverpoolecho.co.uk

Bersama dengan David James dan Ryan Giggs, Gary Speed adalah pengoleksi penampilan terbanyak di Liga Primer. Pemain yang semasa jayanya mengoleksi 85 caps untuk Wales dan memperkuat Leeds United, Everton, Newcastle United, Bolton Wanderers dan Sheffield United dalam 22 tahun kariernya.

Speed menukangi timnas pada Wales 2011, saat ditemukan bunuh diri di kediamannya. Pada usia 42, Speed sempat mengaku depresi. Tak ada yang tahu kenapa begitu, bahkan teman dan keluarganya sendiri.

3. Chris Kirkland.

Stres  © berbagai sumber

foto: eurosport.com

Mantan kiper Liverpool dan Inggris ini pernah mengaku dalam keadaan stres berat. Beruntung, ia cepat bangkit.

"Apa yang terjadi pada Gary Speed membuatku khawatir," akunya. Perlahan Kirkland menata hidupnya kembali dan sekarang berangsur normal.


4. Robert Enke.

Stres  © berbagai sumber

foto: thetelegraph.co.uk

Robert Enke adalah kiper dengan reputasi menjulang dan pernah bermain untuk Benfica dan Barcelona, sebelum merumput di klub negaranya Hanover. Dia tampil 164 kali untuk Hanover dan sempat digadang menjadi pilihan pertama Jerman menjelang Piala Dunia 2010.

Nasib membawanya ke cerita berbeda. Dilanda kepanikan dan melawan depresi selama hampir enam tahun, Enke bunuh diri pada 2009. Kematiannya tragis karena menabrakkan dirinya ke kereta cepat.

5. Aaron Lennon.

Stres  © berbagai sumber

foto: fourfourtwo

Winger Everton Aaron Lennon juga dikabarkan pernah mengalami stres. Bisa jadi karena ia kehilangan kesempatan bermain.

Pemain timnas Inggris, yang bergabung ke Everton dari Tottenham Hotspur pada 2015 ini, tidak pernah masuk tim inti sejak Februari lalu.

Beruntung ia cepat pulih. Kepercayaan dirinya kembali terangkat setelah dipercaya Sam Allardyce tampil di empat laga Liga Primer sejak ia mengambil alih, padahal sebelumnya kerap ditepikan Ronald Koeman, pelatih sebelumnya.

Bicara soal pemain stres, survei FifPro menunjukkan bahwa 38 persen dari 607 pemain yang mereka wawancara memiliki masalah dengan kondisi mental mereka. Sebanyak 23 persen responden juga terindikasi mengalami gangguan tidur, serta penyalahgunaan alkohol (9 persen).

Salah satu penyebabnya adalah pemain yang pernah mengalami cedera parah.