Brilio.net - Sepak bola adalah salah satu olahraga yang paling digemari oleh rakyat Indonesia. Banyak pemuda Indonesia yang bercita-cita bisa menjadi pemain sepak bola profesional.

Di Indonesia, banyak pemain bola profesional yang memiliki pekerjaan lain di luar lapangan hijau. Salah satunya adalah menjadi polisi.

Berikut ini deretan pemain sepak bola Tanah Air yang juga anggota Polri, dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (16/11).

1. Indra Kahfi, Bhayangkara FC.

pemain sepak bola jadi polisi berbagai sumber

foto: Instagram/@indrakahfi.27

Indra Kahfi sudah menjadi anggota kepolisian sejak tahun 2004 kala usianya menginjak 18 tahun.

Saat awal karier, Indra Kahfi berposisi sebagai gelandang bertahan. Namun, kini dia lebih banyak berposisi sebagai bek tengah.

2. Sani Rizki Fauzi, Bhayangkara FC.

pemain sepak bola jadi polisi berbagai sumber

foto: Instagram/@sanirizkifauzi20

Sani Rizki Fauzi adalah sosok pemain dari Bhayangkara FC yang kini menyandang pangkat Briptu di Kepolisian Republik Indonesia. Sani juga salah satu pemain yang ikut membawa Indonesia menjadi juara pada pagelaran piala AFF U-22 pada tahun 2019.

3. Putu Gede Juni Antara, Bhayangkara FC.

pemain sepak bola jadi polisi berbagai sumber

foto: Instagram/@putugedejuniantara123

Putu Gede Juni Antara menjadi polisi setelah berkarier sebagai pemain sepak bola profesional. Hingga kini Putu Gede Juni Antara adalah salah satu pemain langganan Tim Nasional Indonesia.