Brilio.net - Masih ingat dengan mie lidi, jajanan yang sempat booming zaman SD nggak? Itu lho, sejenis mie kering kecil-kecil yang dulu biasanya punya dua rasa, pedas dan asin. Nah, jajanan yang saat ini mulai jarang ditemukan ini kemudian dijadikan ladang bisnis oleh si cantik Yovita Adining Nugraheni (25).

Nah, tidak sampai di situ saja, Yovita yang akrab disapa dengan Pipit ini bahkan membuat mie lidi dengan beraneka rasa dan dikemas secara menarik. Wow, Pipit membuat mie lidi jadi naik kelas!

Pipit yang sehari-hari bekerja di salah satu bank milik pemerintah ini mengaku awalnya dia sering mendengar kawan-kawannya ingin mencari jajanan lawas. Namun jajanan lama itu saat ini tidak mudah ditemukan. Pipit jeli melihat peluang berinisiatif membuat mie lidi home made yang dia beri nama Mie Selfie90.

"Sekarang kan selfie lagi ngetren, jadi sebenarnya itu lebih buat menarik pelanggan lagi sih. Terus saya juga ajak pelanggan saya selfie dengan mie lidi itu terus upload di instagram," terang gadis asal Jogja tersebut kepada brilio.net Jumat (18/9)

Lewat sosial media tersebutlah Mie Selfie90 mulai terkenal, konsumen Pipit yang rata-rata adalah anak muda yang tentunya doyan banget selfie lah sebenarnya menjadi agen promosinya. Trik tersebut tidak disangka mendapat tanggapan positif daro konsumen.

Dengan dikemas menggunakan tabung yang lucu harga Mie Selfie90 Pipit dijual dengan Rp 15.000 per tabung dan Rp 25.000 untuk kemasan dalam boks. Rasa yang dia tawarkan juga beragam seperti keju, pedas, balado, barbeque, ayam lada hitam, jagung manis, chicken onion, dan sapi panggang.

"Ramainya memang dari media sosial, sehingga jualannya online. Alhamdulillah pelanggan saya sudah banyak juga dari luar pulau. Reseller saya juga sudah lumayan banyak," ujar Pipit

Pipit, kemas mie lidi jajanan lawas itu jadi naik kelas

Karena banyaknya pesanan dan juga kesibukannya bekerja di bank Pipit juga sudah memiliki dua karyawan. "Itung-itu bantu ibu-ibu yang mau nambah penghasilan," lanjut Pipit.

Meski produknya cukup tenar beredar di dunia maya, Pipit tidak ingin hanya menjadi tren semata saja namun bisa menjadi bisnis yang dapat diandalkan untuk seterusnya. Pipit juga terus menjaga kualitas dan akan terus meningkatkan inovasi baik rasa maupun kemasan.