Brilio.net - Siapa yang tak kenal dengan  makanan berbentuk bulat berbahan dasar daging sapi yang disajikan bersama kuah hangat ini. Ya Bakso! . Malang dan Bakso merupakan saudara kembar yang tidak bisa dipisahkan. Kalau sedang berada di Malang pasti yang diingat adalah Bakso.

Malang merupakan surga dari berbagai macam jenis bakso. Berikut tempat-tempat nge-bakso yang wajib dikunjungi jika sedang berada di Malang yang berhasil dirangkum brilio.net dari berbagai sumber.

1. Bakso President.

foto: www.satyawinnie.com

Merasakan sensasi makan bakso dengan getaran-getaran yang dihasilkan dari kereta api yang lewat merupakan ciri khas dari tempat bakso ini, karena lokasinya yang berada di pinggiran rel dan berada di Jl. Batanghari 5, Malang membuat tempat ini selalu ramai dikunjungi pembeli. Untuk rasa baksonya, tak perlu diragukan lagi kenikmatannya.

2. Bakso Kota Cak Man.

foto: www.teropongbisnis.com

Bakso Kota Cak Man ini berlokasi di Jl. WR. Supratman C1 Kav. 13-14, Malang. Bagi kalian yang sedang berlibur ke Malang tak ada salahnya jika mencoba mencicipi rasa bakso yang khas ini. Bakso dilengkapi dengan gorengan-gorengan renyahnya akan memanjakan lidah.

3. Bakso Cak Kar.

foto: tipseru.blogspot.com.

Bakso Cak Kar terkenal dengan sensasi pedas yang terdapat pada bakso merconnya. Bakso mercon sendiri adalah bakso yang diisi dengan irisan cabai dan jamur. Selain bakso mercon, di sini juga terdapat berbagai macam jenis bakso antara lain bakso keju, bakso hati sapi, bakso jamur dan lain-lain. Berlokasi di Jalan Anusopati Gang III Candirenggo, Singosari, Malang.

4. Bakso Gun.

foto: merdeka.com

Kalian para penikmat bakso dapat menemukan beragam bakso mulai dari bakso ikan, bakso udang, bakso telur puyuh, bakso biasa, bakso urat hingga bakso bentul / talas di kedai bakso ini.

Cara penyajiannya pun terbilang unik, kita dibiarkan memasaknya di atas meja seperti cara makan orang jepang. Berlokasi di jalan Jl. Kawi Atas 41, Kota Malang.

5. Bakso Bakar Pak Man.

foto: wwwputrinyanormal.com

Bagi kalian yang sudah bosan dengan sajian bakso yang itu-itu saja, jangan khawatir, ada bakso bakar Pak Man yang terletak di Jalan Diponegoro 19 Malang, belakang Rumah Sakit Abdurahman Saleh.

Bakso bakar ini menjadi primadona dikalangan pecinta bakso, karena rasa pedas gurih yang ditawarkan dari bakso ini bisa membuat candu pada setiap gigitannya.

Wah pastinya lezat ya. Artikel selengkapnya, KLIK NEXT...

2 dari 2 halaman



6. Bakso Rambutan Pak Bas.

foto: halomalang.com

Bakso yang terletak di Jalan Danau Sentani Raya H1-B41 Sawojajar, Malang ini menawarkan rasa bakso yang unik dengan perpaduan antara daging sapi dan dan ayam lalu ditambahkan dengan kulit pangsit yang dirajang tipis lalu dibalutkan pada adonan bakso, yang membuatnya sekilas terlihat seperti buah rambutan.

7. Bakso Bakar Pahlawan Trip.

foto: ciepo.com

Lokasinya yang berada di tempat strategis menjadikan bakso bakar ini menjadi tempat yang mudah untuk dijangkau para penggemar bakso bakar di Malang bahkan luar kota. Berada di seberang Monumen Pahlawan Trip, Jalan Rinjani No 17 dengan nuansa semi outdoor, menjadikan tempat ini nyaman untuk dijadikan tempat menikmati bakso bakar.

8. Bakso Cak Toha.

Kalian bisa memilih jenis bakso apa yang ingin kalian makan di depot bakso yang satu ini, berlokasi di Jalan Semeru Malang. Tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh para penikmat bakso, so jangan sampai kehabisan.

9. Bakso Sum-Sum Cak Hadi.


foto: merdeka.com

Yang menjadi andalan dari bakso ini adalah, bakso isi sum-sum. Bayangkan gurih daging sapi dipadu dengan kelembutan sum-sum sapi yang ada di dalamnya. Bikin meleleh di mulut.

Harga yang ditawarkan pun cukup murah antara Rp 500-Rp 2500 per bijinya. Lokasinya terletak di Jalan Kartanegara 117 Singosari Malang.

10.  Bakso Bakar Trowulan.

foto: ranselkoperikablogspot.com

Salah satu bakso bakar yang cukup terkenal di Kota Malang. Lokasi bakso ini dekat dengan tepatnya di Jalan Candi Trowulan, Lowokwaru di sebelah Masjid Trowulan.

Yang unik dari Bakso bakar ini adalah cara masaknya, bakso ditusuk seperti layaknya sate dan dibakar di atas bara api, lalu diberi bumbu khas yang diracik dari kecap. Pastinya dapat menambah selera makan kita.

 Kontributor Malang: Hesti Kusuma Wardhani