Brilio.net - Kalau ada jenis-jenis makanan yang bisa bikin kamu semangat terus dan mencegah dari rasa kantuk, maka ada juga lho makanan yang bisa membuatmu mengantuk. Nah kalau misalnya kamu tiba-tiba ada jadwal atau acara penting sebaiknya kamu perlu menghindari makanan yang bisa bikin ngantuk ini.

Tapi kalau misalnya kamu mengalami insomnia atau kesulitan tidur, kamu cocoknya mengonsumsi makanan-makanan di bawah ini. Dilansir dari Brightside.me, simak yuk Sobat Brilio!

1.Oatmeal.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Sebagian dari kamu pasti suka sarapan pakai oatmeal sebelum memulai aktivitas atau sebagai menu sehat penderita jantung. Nah, oatmeal yang kaya akan melatonin bisa membuat tubuh dapat menjadi tenang sehingga tidur pun menjadi lebih cepat.


2. Almond.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Di dalam almond, kandungan triptofan dan magnesium cukup tinggi dan kedua zat ini berperan dalam membuat fungsi saraf serta otot menjadi berkurang sehingga otomatis kamu bisa merasa sangat rileks dan perlahan akan muncul rasa kantuk. Kedua zat tersebut mampu menstabilkan irama jantung.

3. Pisang.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Yup buah ini juga mampu memberi rasa kantuk setelah kamu mengonsumsinya. Hal ini dikarenakan buah ini memiliki kandungan magnesium dan kalium yang dapat membuat saraf serta otot lebih tenang. Kandungan vitamin B6 yang ada di dalam pisang juga akan membuat triptofan berubah menjadi serotonin sehingga tubuh yang tegang akan berubah menjadi lebih santai.

4. Buah ceri.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Buah berukuran mini ini juga bisa bikin orang yang makan mengantuk lho. Zat yang terdapat di dalam buah cherry adalah zat melatonin yang akan membuat tubuh menjadi lebih santai dan membuat kamu mudah mengantuk.

5. Nasi.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Tinggi kadar glikemik pada nasi dapat merangsang produksi melatonin dan triptofan. Apalagi kalau ditambah lauk seperti sawi, tuna, telur rebus, atau udang. Dijamin kamu bisa terlelap deh.

6. Produk susu.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Produk susu seperti susu, keju, dan yoghurt mengandung triptofan bisa membuatmu menjadi rileks serta kalsium di dalamnya dapat mengurangi stres. Jadi, dengan mengonsumsi produk susu ini selain bisa membuat kamu tidur nyenyak, juga bisa membantu menghilangkan stres.

7. Ikan berminyak.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Asam yang ada dalam salmon, tuna dan ikan berminyak lainnya bisa mempercepat produksi melatonin. Asam ini berfungsi hormon stres dalam darah. Tubuh kita akan merespon dengan rasa kantuk setelah kita mengonsumsi makanan ini.

8. Kacang kenari.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Kacang kenari punya efek yang sama dengan kacang almond. Sama-sama mengandung triptofan dan magnesium yang bisa membuat kita merasa rileks dan mengantuk. Cocok buat cemilan sebelum tidur nih buat kamu yang insomnia.

9. Roti gandum.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Roti gandum memang biasanya dikonsumsi sebagai menu sarapan dan bisa membuat kadar gula naik di pagi hari. Nggak jarang kamu akan merasa aktif dan energik. Namun asupan glukosa dari roti gandum akan cepat turun sehingga bisa membuat kamu cepat mengantuk meski waktu masih terlalu pagi.

10. Salad.

makanan bikin ngantuk © 2017 brilio.net

Kalori yang terdapat dalam semangkuk salad hanya sekitar 200 kalori sehingga tidak heran bila kamu pun akan cepat merasa lapar dan bahkan gampang merasa ngantuk. Agar tidak mengantuk usai makan salad, tambahkan protein ke dalam salad melalui daging ayam serta karbohidrat kompleks supaya energimu bisa terbakar.