Brilio.net - Sakit gigi bisa terjadi pada semua kalangan. Mulai dari anak-anak hingga orangtua, baik wanita maupun pria. Sakit gigi adalah rasa sakit yang bersumber di gigi dan sekitarnya. Paling sering, sakit gigi adalah tanda bahwa ada sesuatu yang salah dengan gigi atau gusi.

Namun, terkadang sakit gigi nyeri yang sangat menyakitkan itu berarti rasa sakit yang disebabkan oleh masalah di tempat lain di tubuh. Bisa berarti sakit gigi sebagai tanda ternyata ada penyakit serius dalam tubuh. Jika tidak segera di periksa, maka akan berdampak buruk pada tubuh.

Kamu tidak seharusnya mengabaikan sakit gigi. Dilansir dari healthline, sakit gigi yang disebabkan oleh kerusakan gigi bisa berdampak lebih buruk jika tidak dirawat. Sakit gigi biasanya tidak mengancam jiwa, tetapi dalam beberapa kasus, itu bisa menjadi tanda kondisi serius yang memerlukan perawatan medis segera.

Kebanyakan orang tidak menyadari hal itu. Sebab ada beberapa penyakit serius yang tersembunyi dibalik dari rasa sakitnya. Berikut deretan penyakit serius yang ditandai dengan sakit gigi seperti brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Senin (5/8).

1. Sakit jantung.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: pixabay

Nyeri pada bagian gigi sangat erat kaitannya dengan penyakit jantung. Bakteri yang pada awalnya menyebabkan sakit gigi ternyata dapat menempel pada dinding arteri. Hal tersebut dapat mengakibatkan penggumpalan darah. Gumpalan ini membuat aliran darah yang menuju jantung tidak lancar. Sehingga dapat membuat jantung berisiko fatal.

2. Stroke.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: pixabay

Salah satu faktor penyebab stroke bisa berawal dari jantung yang tidak sehat. Jantung yang selayaknya mendapatkan aliran darah menuju terganggu karena tertutup bakteri gigi. Aliran darah yang tak tersumbat ini bisa menganggu sirkulasi darah ke/dari otak. Apabila darah tak bisa berjalan lancar ke otak bisa memicu sakit stroke.

3. Kanker.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: pixabay

Penyebab sakit gigi bisa karena adanya pembengkakan gusi. Tandanya gusi sedang mengalami peradangan. Masalah ini jika tidak segera ditangani dapat memicu pertumbuhan tumor. Semakin banyak jaringan di mulut yang rusak karena tumor akan memicu naiknya potensi kanker.

Kendati demikan, tak hanya kanker mulut saja yang bisa berpotensi muncul. Beberapa penyakit kanker lainnya juga kerap dihubungkan dengan kesehatan mulut. Adapun kanker dapat menyerang di bagian perut, paru-paru, hati, ginjal, esofagus, dan kandung kemih.

4. Asam lambung.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: pixabay

Asam lambung bukan hanya ditandai dengan bau mulut yang berlebih, tapi juga dari sakit gigi. Jika tidak ditangani segera, GERD atau asam lambung tak hanya memperburuk kesehatan, tapi juga dapat mengakibatkan keroposnya gigi. Pengidap asam lambung, 24 persen dapat mengalami erosi gigi.

5. Prostatitis.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: freepik

Prostatitis merupakan peradangan yang terjadi pada kelenjar prostat. Kelenjar ini berfungsi memproduksi cairan mani atau air kencing. Munculnya penyakit prostat dapat ditandai dengan sakit gigi. Apabila tidak ditangani dengan segera, maka akan berisiko lebih buruk lagi.

6. Sinusitis.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: freepik

Dalam rongga hidung terletak empat sinus, terdiri dari sinus maksilaris (terletak di pipi), sinus frontalis (terletak di dahi), sinus sfenoidalis (terletak di belakang dahi), dan sinus etmoidalis (kedua mata). Infeksi sinus atau sinusitis bisa terjadi pada keempat sinus tersebut. Namun dilansir kemkes.go.id, sinus yang sering terjadi akibat sakit atau infeksi gigi adalah sinus maksila.

7. Diabetes tipe 2.

penyakit serius ditandai sakit gigi freepik

foto: freepik

Sakit gigi kerap dikaitkan dengan penyakit diabetes. Gusi merah dan bengkak merupakan tanda dari penyakit periodontal (penyakit gusi). Sedangkan penyakit diabetes bisa menyebabkan lebih tingginya resiko orang terkena periodontal. Apabila tidak ditangani dengan cepat, maka dapat merusak jaringan lunak dan bisa menghancurkan tulang penopang gigi.