Brilio.net - Pergantian tahun 2018 sudah semakin terasa. Hampir semua kota yang memiliki destinasi wisata berbenah untuk menghadirkan perayaan menyambut malam tahun baru.

Seperti halnya dengan Yogyakarta yang juga ikut merayakan malam tahun baru dengan menggelar acara Gebyar Tahun Baru. Acara yang digelar di Malioboro ini sudah berlangsung sejak 28 Desember hingga 31 Desember 2017 nanti.

Dinas Pariwisata provinsi DIY, sengaja memilih Malioboro sebagai lokasi acara. Selain sebagai wisata belanja kondang di dalam dan luar negeri, akses menuju Malioboro sangat mudah bagi para pelancong wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara.

Empat atraksi istimewa pada malam pergantian tahun digelar di beberapa titik berbeda di sepanjang jalan Malioboro. Mulai dari sisi utara di depan Hotel Grand Inna Malioboro, Dispar DIY bakal menghelat tradisi dengan menampilkan kesenian Angguk, Campur Sari dan Bintang Pantura mulai pukul 19.00 WIB. Selain mengisi acara kesenian dan budaya, festival jalanan ini menggelar pentas stand-up komedi.

"Kemudian Gebyar Malam Tahun Baru ini, kami menggelar acara Jogja Ngakak, merupakan acara stand up comedy di gelar di area Stasiun Tugu. Silahkan datang ke Yogyakarta," ujar Kepala Dinas Pariwisata DIY, Aris Riyanta seperti dilansir dari laman Facebook Kemenpar, Sabtu (29/12).

Bergeser ke sisi selatan, akan digelar wayang kulit dan wayang golek di seberang jalan depan DPRD DIY didampaingi Leather Puppet Show mulai pukul 8 malam. Selain itu juga Harmony Musik Kawula Muda, musik jaman now ini berlangsung di depan Komplek Kantor Gubernur DIY Kepatihan.

“Saya optimistis, Gebyar Tahun Baru ini bakal mendatangkan banyak wisatawan lokal maupun asing. Dijamin seru,” katanya.

Sementara itu, untuk menghindari kemacetan di Malioboro, petugas keamanan melakukan sejumlah penutupan jalan di malam tahun baru. Kompol Asep Suherman dari Dit Binmas Polda DIY mengatakan, pada 31 Desember mulai pukul 17.00 arus ke Malioboro akan melakukan buka tutup.

"Mulai pukul 17.00 kami berlakukan buka tutup, kalau kendaraan padat , kami bakal melakukan penutupan. Mulai pukul 19.00 Malioboro tutup total, kendaraan tidak bisa masuk, hanya pejalan kaki saja bisa,” katanya menginformasikan.

Gebyar Tahun Baru dan aneka festival sangat efektif mendorong jumlah wisatawan datang ke Malioboro menjelang pergantian tahun.