Brilio.net - Dimana ada kesetiaan, tak akan ada ruang untuk pengkhianatan. Bahkan, kesetiaan jadi langkah pertama menuju kepercayaan ketika kamu menjalin sebuah hubungan asmara. Selain itu, banyak penelitian yang menunjukkan bahwa alasan di balik gagalnya pasangan yang memadu kasih naik pelaminan adalah kurangnya kesetiaan.

Jika salah satu pasangan belum siap untuk menunjukkan kesetiaan, lebih baik memang tak melanjutkan hubungan. Apalagi kalau kamu menginginkan suatu hubungan yang serius tapi ogah setia sama pasangan. Gimana mau nikah kalau kamu belum siap untuk setia pada satu orang saja?

Intinya, hubungan kamu akan menjadi lebih kuat dan awet ketika kamu setia. Tapi sekali kamu selingkuh, akan sulit untuk mendapatkan kepercayaan dan memenangkan hati pasanganmu. Padahal itulah yang membuat pasanganmu simpati dan akhirnya yakin sama kamu.

Menurut James K McNulty dan Laura Widman, dari buku Sexual Behavior, penelitian menunjukkan hubungan nggak harmonis yang dialami orangtua sangat mempengaruhi hidup anak. Apalagi kalau mereka bercerai dengan alasan ada orang ketiga. Nah tuh, panjang kan dampaknya kalau tak ada kesetiaan dalam hubungan.

Sementara, menurut laman Huffingtonpost, selingkuh tak hanya mematahkan hati tapi juga bisa merusak alat kelamin pria. Penelitian ini dilakukan oleh Dr Andrew Kramer, seorang urolog dan asisten profesor bedah di University of Maryland Medical Center. Kramer meneliti 16 kasus perbaikan penis yang patah melalui operasi antara tahun 2007 hingga 2011. Hasilnya, setengah dari pria yang dioperasinya mengaku alat vital mereka patah selama berhubungan di luar nikah.

Jadi, masih punya niat buat selingkuh? Jangan ya!