Brilio.net - Banyak situs web dan aplikasi yang menyediakan layanan gratis, konten gratis, dan perangkat lunak gratis kepadamu. Penyedia layanan gratis tersebut memasang iklan agar bisa terus menjalankan bisnis. Kemudian iklan tersebut ditayangkan kepadamu sebagai imbalan.  

Memang tidak semua iklan di perangkat Android itu menganggu. Kamu mungkin terkadang tertarik pada satu atau dua iklan yang tiba-tiba muncul di Android. Namun bagaimana jika iklan tersebut mulai muncul terus seakan handphone milikmu, tentu akan jengkel dibuatnya.

Penempatan iklan yang tidak benar memang menjengkelkan. Tapi tenang saja, ada aplikasi yang bisa kamu pasang di Android yang berfungsi untuk menghilangkan iklan dari ponselmu. Dengan begitu kamu dapat menghabiskan waktu dengan handphone dengan santai.

Nah, aplikasi apa saja yang bisa kamu pasang di Android untuk menyingkirkan iklan yang mengganggu? Simak rangkuman brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (31/1).

1. Free AdBlocker Browser.

aplikasi iklan google.play

foto: maketecheasier

Free AdBlocker Browser adalah pemblokir iklan yang sepenuhnya gratis dan efektif. Ini sangat mudah digunakan karena aplikasi ini memblokir iklan segera setelah kamu mulai menggunakannya. Aplikasi ini dapat memblokir spanduk, iklan video, dan pop-up juga. Selain itu juga aplikasi ini ramah baterai, jadi kamu tidak perlu khawatir bateraimu cepat habis.

2. Block Pop-Ups, Ads and Ad Personalization on Chrome.

aplikasi iklan google.play

foto: maketecheasier

Kamu bisa menggunakan aplikasi ini dengan cepat. Caranya buka browser, klik tiga titik dan klik pengaturan. Gulir ke bawah hingga kamu bisa melihat pilihan. Lalu pilih hidupkan dan tombol akan berubah menjadi biru. Kemudian buka personalisasi iklan, buka pengaturan perangkat, pilih google, kemudian pada pilihan iklan pilih matikan.

3. Brave Browser.

aplikasi iklan google.play

foto: play.google

Brave Web Browser adalah browser web cepat, gratis, dan aman untuk Android dengan AdBlock bawaan, perlindungan pelacakan dari iklan dan keamanan, serta penggunaan data dan baterai yang dioptimalkan. Sehingga kamu bisa berselancar di internet secara cepat dan nyaman.  

4. Webguard.

aplikasi iklan google.play

foto: play.google

Webguard adalah aplikasi yang akan memblokir iklan ketika kamu sedang bermain internet. Aplikasi ini berfungsi baik untuk Internet Browser, Firefox, Chrome, dan lain-lain. Aplikasi ini juga menawarkan fitur-fitur yang bermanfaat lainnya, seperti menyediakan firewall, data enkripsi, dan perlindungan virus.

5.  AdBlock Plus for Samsung Internet.

aplikasi iklan google.play

foto: play.google

Menghilangkan iklan di browser tertentu, kamu dapat mengandalkan AdBlock Plus for Samsung Internet. Aplikasi ini akan secara otomatis membawamu ke pengaturan perangkat, kamu harus mengaktifkan pemblokir iklan. AdBlock Plus for Samsung Internet berfungsi juga untuk melindungi handphone dari malware yang terdeteksi.

6. Block Ads System-Wide with DN66 APK.

aplikasi iklan google.play

foto: maketecheasier

Aplikasi ini juga tidak mengecewakan untuk menghilangkan iklan di Android. Aplikasi ini tidak memerlukan root. Aplikasi ini dapat dikonfigurasikan untuk membolehkan, menolak, atau mengabaikan suatu iklan. Aplikasi ini juga menerima aplikasi DNS lainnya untuk tambahan dan perlindungan lebih.