Brilio.net - Samsung adalah brand besar yang memproduksi banyak barang elektronik termasuk smartphone. Samsung pun semakin gencar mengeluarkan smartphone jenis baru dengan segmen harga yang bervariasi. Salah satu harga yang ramai persaingannya berada di range Rp 2 jutaan.

Di mana pada range tersebut banyak produsen smartphone memiliki jagoannya masing masing. Termasuk, Samsung.

Brand asal Korea Selatan ini mengeluarkan smartphone harga Rp 2 jutaan, namun memiliki spesifikasi yang tidak mengecewakan.

Berikut brilio.net telah merangkum HP Samsung Rp 2 jutaan yang dilansir dari berbagai sumber, Senin (27/01).

1. Samsung Galaxy J6+.

samsung 2 jutaan istimewa

foto: Samsung.com

Samsung Galaxy J6+ ini memiliki spesifikasi RAM 3 GB/ 32 GB yang dapat ditingkatkan sampai 512 GB dengan menggunakan MicroSD. J6+ ini dibekali dengan dual kamera belakang yang beresolusi 13 MP dan 5 MP. Sedangkna kamera depan memiliki resolusi 8 MP.

HP ini juga sudah dilengkapi sensor sidik jari yang terdapat pada bagian samping dekat tombol power.

Galaxy J6+ menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 450 Quad Core 1.4 GHz dan baterai 3.300 mAh. Samsung Galaxy 6+ ini dibanderol kisaran Rp 1,9 juta.

2. Samsung Galaxy A10s.

samsung 2 jutaan istimewa

foto: Samsung.com

Samsung Galaxy A10s mengandalkan prosesor Octa Core yang didukung RAM 2 GB/ 32 GB. Samsung Galaxy A10s ini menggunakan Andorid 9 Pie, serta memiliki kapasitas baterai 4.000 mAh.

Samsung Galaxy A10s ini memiliki dua kamera belakang dengan resolusi 13 MP dan 2 MP, sedangkan depan beresolusi 8 MP. HP ini dibanderol sekitar Rp 1,8 juta.

3. Samsung Galaxy M20.

samsung 2 jutaan istimewa

foto: Samsung.com

Samsung Galaxy M20 mengusung layar Infinity-V dengan poni yang berada di bagian atas. Poni tersebut memuat kamera selfie dengan resolusi 8 MP, sedangkan untuk belakang menggunakan dua kamera 13 MP dan 5 MP dengan perspektif ultra wide selebar 120 derajat. Pada bagian belakang juga terdapat pemindai sidik jari.

Galaxy M20 dilengkapi chip Exynos 7904 dengan RAM 3 GB/32 GB. M20 ini menggunakan sistem Android 8.1 Oreo. HP ini memiliki keunggulan pada baterainya yang berkapasitas 5.000 mAh. Samsung Galaxy M20 ini dibanderol sekitar Rp 2,4 juta.

4. Samsung Galaxy A20.

samsung 2 jutaan istimewa

foto: Samsung.com

Samsung Galaxy A20 memiliki layr AMOLED dengan rasio aspek 19,5:9 dan mendukung resolusi gambar 720 x 1.560 piksel. HP ini memiliki kamera depan dengan resolusi 8 MP dan bukaan lensa f/2.0.

Sementara untuk kamera belakangnya memiliki dua kamera, 13 MP dengan bukaan lensa f/1.9 dan kamera sekunder 5 MP dengan bukaan lensa f/2.2 sebagai sensor ultra wide dengan jangkauan gambar 123 derajat.

Galaxy A20 dibekali chipset Exynos7884 besutan Samsung dengan clock speed 1,6 GHz dengan RAM 3 GB/ 32GB yang dapat ditingkatkan hingga 512 GB. HP ini juga dibekali baterai 4.000 mAh dengan fitur fast charging. HP ini dibanderol kisaran Rp 2,1 juta.

5. Samsung Galaxy M30.

samsung 2 jutaan istimewa

foto: Samsung.com

Samsung Galaxy M30 berbeda dengan seri sebelumnya. M30 dibekali dengan triple kamera yang masing masing beresolusi 13 MP, 5 MP, dan 5 MP ultra wide 123 derajat. Pada kamera depanya beresolusi 16 MP untuk kebutuhan selfie dan face unlock.

Galaxy M30 dibekali chip Exynos 7904 yang didukung RAM 4 GB dan meori internal 64 GB. HP ini juga ditanamkan baterai dengan kapasitas 5.000 mAh yang sudah didukung denganfitur fast charging 15 W serta sudah menggunakan USB C sebagai konektornya. Harga HP ini dibanderol Rp 2,3 juta.

Reporter: mgg/Feny Nidya