Brilio.net - Oppo Indonesia akan kembali memperkenalkan lini seri A terbaru. Setelah merilis Oppo A96 beberapa waktu lalu, Oppo dalam waktu dekat akan meluncurkan Oppo A57, suksesor dari Oppo A55 yang selama ini tercatat di berbagai laporan firma riset ternama sebagai salah satu perangkat terlaris Oppo di Indonesia. 

Pada Oppo A57, desain menjadi perhatian utama. Membawa bahasa desain seperti layaknya lini seri Reno, Oppo A57 menghadirkan desain retro modern yang stylish dengan pilihan warna baru yang lebih segar.

“Oppo A57 juga akan membawa berbagai peningkatan signifikan yang membuatnya mendapatkan predikat ‘yang pertama’ pada lini seri A5,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia. 

Nah seperti apa tampilan Oppo A57 yang akan segera meluncur di Indonesia, berikut faktanya.

1. Desain Oppo Glow

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Sisi desain menjadi salah satu predikat ‘yang pertama’ yang diusung Oppo A57. Selain itu perangkat inimenjadi lini seri A5 pertama yang membawa desain Oppo Glow yang menjadikan permukaan Oppo A57 berkilauan ketika terkena cahaya.

“Tidak hanya cantik namun desain penampang belakang ini membuatnya tahan terhadap goresan serta bebas sidik jari,” lanjut Aryo.  

2. Ada dua pilihan warna nih

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Perangkat ini bakal hadir dalam dua pilihan warna, glowing black dan glowing green yang merupakan salah satu warna populer di tahun ini.

3. Tampilan retro modern

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Oppo A57 juga menjadi yang pertama di lini seri A5 dengan desain retro modern. Desain klasik berbingkai datar pada perangkat ini akan menambahkan kesan stylish dan trendi.

Menariknya, desain berbingkai datar ini dimanfaatkan Oppo untuk memberikan daya tangkapan sinyal yang lebih baik. Dengan luas permukaan yang lebih besar dibanding desain 2,5 D, Oppo A57 dapat memberikan tangkapan sinyal lebih baik terutama untuk jaringan data dari operator maupun Wifi.

4. Teknologi pengisian daya

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Pada perangkat ini disematkan pengisian cepat 33W SuperVOOCTM yang biasanya hadir hanya pada lini seri di atasnya. Selain itu, Oppo A57 juga menerapkan pertama kalinya fitur charging heat technology yang akan melindungi pengisian daya. Ini sebuah fitur yang pertama kalinya hadir di lini seri A5.

5. Speaker ganda

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Fitur lain yang disematkan pada Oppo A57 adalah speaker ganda. Fitur ini biasanya hadir pada perangkat–perangkat kelas menegah atas. Tak pelak keberadaan speaker ganda ini semakin melengkapi fitur multimedia pada perangkat Oppo A57. Selain itu, Oppo juga menambahkan sebuah fitur optimalisasi suara pada perangkat ini.

6. Perluasan memori

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Peluasan RAM dan ROM yang sebelumnya pertama kali diperkenalkan di perangkat Oppo A76 juga turut dihadirkan pada perangkat ini. Menariknya, perluasan ROM ini hanya dihadirkan pada perangkat yang dipasarkan di dua wilayah, Indonesia dan India.

7. Segera meluncur di Indonesia

Oppo A57 © 2022 brilio.net

Oppo A57 akan diluncurkan secara resmi di Indonesia pada 21 Juli mendatang. Perkenalan resmi ini akan berlangsung tidak seperti biasanya, Oppo akan melakukan peluncuran perangkat ini melalui media sosial Tiktok pada akun resmi terverifikasi Oppo Indonesia dan juga Oppostore Indonesia. Oppo juga memperkenalkan platform jual beli perangkat resmi OPPO store pada aplikasi Tiktok Shop.