6. Queen & Slim (2019).

film Netflix diskriminasi sosial berbagai sumber

foto: imdb.com

Queen & Slim merupakan film Netflix kisah diskriminasi sosial yang mengisahkan Queen, seorang pengacara pembela kriminal kulit hitam saat mengadakan makan malam yang canggung dan mengecewakan dengan teman kencan Tinder-nya, Slim di restoran Ohio. Namun, saat-saat romantis mereka berubah secara tak terduga ketika seorang polisi muncul dan menangkap keduanya akibat mengemudi secara gegabah.

Queen yang marah keluar untuk menghadapi petugas dan meraih teleponnya, lalu melepaskan tembakan di kaki petugas. Slim menghadapi petugas dan perkelahian pun tak bisa dihindari. Slim meraih pistol petugas dan menembaknya hingga mati.

7. Just Mercy (2019).

film Netflix diskriminasi sosial berbagai sumber

foto: imdb.com

Just Mercy merupakan film Netflix kisah diskriminasi sosial terkait sengketa hukum yang diadaptasi kisah nyata dunia kriminal Bryan Stevenson, lulusan fakultas hukum Harvard. Ia dengan gigih berusaha membatalkan vonis kepada Walter McMillian dan menyelamatkannya dari hukuman mati.

Bekerja sama dengan Eva Ansley, ia membentuk Equal Justice Initiative di ibu kota negara bagian, Montgomery. Dia mulai mencoba untuk memerangi ketidakadilan sosial dalam hukum dan praktik kriminal yang telah mengakibatkan tingginya tingkat orang Afrika-Amerika yang dihukum dan dipenjara di negara bagian dan nasional.

8. Bright (2017).

film Netflix diskriminasi sosial berbagai sumber

foto: imdb.com

Bright merupakan film Netflix kisah diskriminasi sosial yang dialami oleh Daryl Ward perwira veteran LAPD, sebuah lembaga kepolisian di Los Angeles. Ia tanpa sadar bekerja sama dengan Nick Jakoby, perwira polisi orc pertama di Los Angeles. Suatu malam, Ward dan Jakoby menanggapi gangguan di rumah aman untuk "Perisai Cahaya", sebuah kelompok ekstremis yang meramalkan kembalinya "Pangeran Kegelapan", sosok semi-mitos kuno yang dikalahkan ribuan tahun lalu.

Ward dan Jakoby menangkap satu-satunya yang selamat, seorang gadis peri bernama Tikka yang memiliki tongkat sihir. Ward meminta bantuan, tetapi saat keempat petugas yang tiba melihat tongkat itu, mereka mencoba memaksa Ward untuk membunuh Jakoby dan membiarkan mereka mencuri tongkat itu untuk diri mereka sendiri. Saat momen itulah, Ward dan Nick menghadapi musuh dari dunia yang amat berbeda dengan manusia umumnya.

9. Pink (2016).

film Netflix diskriminasi sosial berbagai sumber

foto: imdb.com

Pink merupakan film Netflix kisah diskriminasi sosial di sebuah persidangan gugatan hukum. Film ini menampilkan legenda Bollywood, Amitabh Bachchan, berperan sebagai pengacara. Dalam film ini, ia membela kasus tiga wanita yang dianiaya oleh kerabat seorang politisi berpengaruh.

Sementara itu, keamanan perempuan telah menjadi perhatian besar di India dalam beberapa tahun terakhir. Film ini menunjukkan bagaimana orang-orang yang punya koneksi dengan kekuasaan terkadang lolos bahkan setelah melakukan kejahatan keji terhadap perempuan. Film ini mengungkapkan bagaimana kasus kekerasan seksual menjadi kasus yang serius ditangani.