Brilio.net - Salah satu kebahagiaan orang tua adalah melihat anaknya sukses dan berprestasi. Tapi rasa itu sia-sia jika sang anak yang telah membuat orang tuanya bangga, berpulang menghadap sang Illahi. Begitulah sekiranya gambaran yang terjadi terhadap orang tua dari mahasiswa di IAIN Kendari, Sulawesi Tenggara.

Sebuah video yang memperilhatkan suasana wisuda di salah satu perguruan tinggi negeri menjadi viral di media sosial. Video tersebut memperlihatkan detik-detik mahasiswa bernama Muhammad Jamaluddin S.E., dipanggil untuk wisuda. Sayang, hari yang harusnya spesial tersebut digantikan dengan suasana sedih, lantaran mahasiswa tersebut telah meninggal.

Melansir dari akun TikTok @permataa01_, momen wisuda yang digelar di IAIN Kendari mengenang wisudawan Muhammad Jamaluddin yang lebih dulu pergi untuk selamanya. Wisuda almarhum yang sudah yudisium itu akhirnya digantikan oleh sang ayah, Muhammad Danang Gessang.

wisuda diwakilkan orang tua © 2021 TikTok

foto: TikTok/@permataa01_

"Wisudawan IAIN Kendari yg mninggal sbelum diwisudakan diwakilkan oleh ayahnya, alfatihan kak alm.muhmmad Jamaluddin S.E," tulis pengunggah dalam keterangan unggahan.

Sosok ayah almarhum duduk dibarisan para wisudawan lain untuk mewakilkan wisuda anaknya. Salah satu mahasiswa terlihat mendatangi ayah almarhum sambil memeluk dan menguatkan.

wisuda diwakilkan orang tua © 2021 TikTok

foto: TikTok/@permataa01_

Diketahui almarhum Muhammad Jamaluddin adalah mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Almarhum yang telah menyelesaikan tugas skripsinya itu berhasil lulus dengan IPK 3,68 dan mendapatkan predikat Amat Baik.

Menurut informasi yang beredar, hampir sebulan sebelum dia diwisuda, almarhum Jamaluddin jatuh sakit hingga nyawanya tak tertolong.

wisuda diwakilkan orang tua © 2021 TikTok

foto: TikTok/@permataa01_

Video yang diunggah Selasa (23/11) itu sudah disaksikan 4,4 juta kali. Banyak warganet yang ikut sedih menyaksikan momen wisuda dari almarhum Jamaluddin tersebut.

"respek sama Abang ny, lngsng meluk si bapak buat ngasih semangat," tulis akun @cangtip.

"meninggal setelah berhasil untuk membuat orang tuanya bangga," kata @babygirlasw.

"apa cuma aku yang nangis pas nonton ngak rasain shi cuma kek rasa gimana ya kalo aku di posisi ayah itu mampu ngak akunya," lanjut @asriyani1264.

"respect banget sama kknya. Langsung meluk ayah alm. Semoga alm bahagia di surga dan di berikan kekuatan dan keiklasan keluarga yg ditinggalkan," timpal @AngelNdohi.