Brilio.net - Siapa yang tidak ingin menikmati masa tua dengan damai dan bahagia. Semua pasti mendambakan momen tersebut ketika usia senja kelak. Hidup dengan tenang tanpa memikirkan beban menjadi kado terindah yang berharga.

Sayangnya tidak semua orang dapat merasakan hal ini, beberapa orang dengan usia yang sudah tak lagi muda harus mencari nafkah untuk menyambung hidup. Segala pekerjaan mereka agar tidak merepotkan orang lain. Kisah pilu ini rupanya dirasakan oleh kakek asal Kediri, yang dibagikan oleh akun TikTok @novitapu99.

Menilik akun TikTok milik perempuan bernama Novitha Putri, ia bersama temannya sedang membagikan nasi kotak di sekitar Taman Wisata Pagora, Kediri. Saat itu Novitha melihat sosok kakek yang tengah duduk di becak sendirian.

Ketika ingin diberi nasi kotak, sang kakek beranjak dari becaknya dengan berhati-hati sambil menghampiri seorang wanita. Sebelum pergi, Novitha sempat mengobrol dengan kakek tersebut.

@novitapu99

Lanjut Part 2 ya temen2.. kita tanyain mbahnya yuk ##fyp ##foryoupage ##parehebat ##AsikBarengResso ##fyp

Reckless - Madison Beer

Kakek pengayuh becak tersebut ternyata berasal dari Blitar. Ia sudah tidak memiliki istri, sedangkan anaknya bekerja di tempat yang jauh. Sang kakek pun tak memiliki tempat tinggal dan hanya menumpang di rumah Pak RT setempat.

"Asli Blitar, numpang di rumah pak RT. Tidak punya istri, anak punya tapi kerja jauh semua. Usia 110 tahun," jawab sang kakek saat ditanya tentang dirinya.

kisah kakek 110 tahun © 2021 berbagai sumber

foto: TikTok/@novitapu99

Lebih lanjut lagi sang kakek mengaku jika sedang menarik becak ia hanya mendorong becak tersebut jika ada penumpang yang naik.

"110 tahun? masih kuat mengayuh becak mbah?" tanya Novitha.

"cuma di duduki dan didorong kalau ada penumpang," katanya sambil tersenyum.

kisah kakek 110 tahun © 2021 berbagai sumber

foto: TikTok/@novitapu99

Pemilik akun tersebut berjanji pada sang kakek bahwa dirinya akan mampir menemuinya lagi untuk memberikan bantuan kepada sang kakek.

"mbahnya tinggal di rumah pak RT depan stadion Brawijaya.. insha Allah ntar kita main ketempat si mbah ya..kita tanyain kebutuhan si mbah saat ini," tulis Novitha dalam video.

Video yang telah disaksikan lebih 200 ribu kali tersebut mengundang simpati dari warganet. Mereka mengungkapkan keprihatinannya lewat kolom komentar.

"mohon maaf, semoga vt ini bisa sampe ke anak beliau, dan semoga bisa segera dijemput untuk dirawat dengan baik. semoga mbahnya sehat selalu," tulis akun @Putrilylita.

"open donasi kak pliss kasian banget kakek itu ya Allah sehat terus ya kek lindungi kakek itu ya Allah," komentar akun @yaniaira216.

"semoga Mbahnya sehat sellu dan kakak yg baik ini, semoga tambah banyak rejekinya selagi mau nologn orang2. paling g tega lihat kayak gini," kata wahyugace.

@novitapu99

merasa terpukul melihat mbahnya di usia 110thn tetap bekerja keras ##fyp ##parehebat ##foryoupage ##kuterimakamu ##fypgaksi

Kiss the Rain - Elise Bechstein