Brilio.net - Setiap pekerjaan tentu mengandung risiko tersendiri. Meskipun sudah waspada dan berhati-hati, yang namanya musibah bisa datang kapan pun tanpa bisa dicegah. Hal inilah yang dialami seorang kakek berusia 68 tahun yang berprofesi sebagai tukang kayu ini.

Bill Singleton © 2016 brilio.net / Daily Mail

Bill Singleton mengalami nasib nahas saat sedang memotong batang pohon. Tak disangka, gergaji mesin yang ia gunakan justru mengenai wajahnya. "Yang aku rasakan daguku seperti terbelah," ujar Singleton yang dikutip brilio.net dai dailymail, Sabtu (4/6).

Bill Singleton © 2016 brilio.net / Daily Mail

Seketika itu, ia pergi ke rumah sakit sendiri mengendarai mobilnya karena ia tak mampu memanggil ambulans. Saat tiba di rumah sakit, kakek itu mengaku tertatih dan nyaris pingsan saat hendak berjalan dari parkiran RS.

Setelah dilakukan pemeriksaan medis, luka yang dialaminya telah membelah barisan gigi bagian bawah. Tapi untungnya, luka tersebut tidak sampai merobek bagian arteri karotis dan laring. Berdasarkan pemeriksaan x-ray, terdapat lubang menganga pada tengkorak kakek malang itu. Sejumlah gigi juga terlihat hilang akibat insiden gergaji mesin tersebut. "Jika gergaji mesinnya mengenai arteri, dia mungkin sudah mati," kata Profesor Alf Nastri.

Bill Singleton © 2016 brilio.net / Daily Mail

Saat ini, Singleton sudah diizinkan pulang ke rumah dan ia mengaku tidak kapok untuk kembali bekerja sebagai tukang kayu.