Brilio.net - Banyak dari kita terkadang takut atau jengkel dengan beberapa hewan. Salah satunya adalah kecoak dan kadal yang sering kita temukan berkeliaran di sekitar rumah. Meski berukuran kecil, hewan itu nyatanya membuat banyak orang merasa jijik dan takut. Namun ada juga yang berani dengan dua hewan itu dan bahkan membuat produk inovatif dengan bentuk menyerupai kecoak dan kadal.

Dikutip brilio.net dari worldofbuzz, Kamis (14/9), seorang pria membuat bantal raksasa berbentuk kecoak dan kadal. Kedua bantal tersebut dibuat menyerupai bentuk aslinya. Seperti kecoak yang memiliki antena, kaki berbulu dan sayap. Ukuran kedua bantal tersebut sangat pas untuk dipeluk saat tidur.

Menurut sebuah postingan Facebook, kamu bisa membeli kedua bantal raksasa itu di sebuah toko di Thailand. Namun kalau kamu tertarik dan tak ingin repot sampai pergi ke Thailand, ada seorang warganet Vietnam menjualnya secara online dengan harga Rp 150 ribu - Rp 200 ribu.

bantal kecoak © 2017 worldofbuzz.com

 

Dalam keterangan foto unggahannya, ukuran bantal yang lebih kecil dibandrol dengan harga Rp 150 ribu. Sementara itu untuk yang lebih besar harganya Rp 200 ribu.

Selain bantal kecoa, dia juga menjual beberapa barang unik seperti sandal berbentuk mulut ikan menganga yang benar-benar menarik perhatian.

 

bantal kecoak © 2017 worldofbuzz.com

 

Tak disangka, produk yang dijualnya menjadi viral dan menarik perhatian warganet. Banyak warganet yang mengatakan bahwa mereka ingin membeli barang-barang yang tak biasa ini sebagai hadiah.

Sayangnya, si penjual tidak mengirimkan barang-barang dagangannya yang unik ini sampai ke luar negeri tetapi kalau kamu memiliki teman di Vietnam, kamu bisa meminta mereka untuk mengirimkannya kepadamu. Gimana, tertarik untuk membeli bantal raksasa berbentuk kecoak dan kadal ini?