Brilio.net - Tempat umum seperti fasilitas umum atau transportasi umum mesti tak bisa kita hindari. Pergi ke tempat umum atau menggunakan fasilitas umum bisa sangat membantu dan menyenangkan. Namun, tak jarang juga bikin jengkel.

Kok bisa? Yup, karena ketika di tempat umum kita akan menemukan bermacam-macam jenis orang baru. Ada yang bisa berkompromi tapi ada juga yang bikin jengkel. Nah, berikut ini 10 kondisi menjengkelkan yang pasti sering kamu temui ketika berada di tempat umum, dihimpun brilio.net dari berbagai sumber.

1. Bersin atau batuk nggak ditutup.

foto: dailymail

Sebel nggak sih kalau mendapati orang yang seenaknya sendiri bersin bahkan batuk di tempat umum tapi nggak ditutupi? Apalagi jika kamu tipe orang yang rentan tertular penyakit, duh apes.

2. Meninggalkan toilet sembarangan.

foto: howstuffworks

Belum lagi kalau harus menggunakan fasilitas toilet umum. Karena dipakai secara umum, nggak heran kalau kadang kamu pun harus menemukan "bonus tertinggal" di dalam toilet.


3. Menelepon dengan suara keras.

foto: thetakeoverblog

Pernah nggak kamu bertemu dengan orang yang asyik menelepon di tempat umum dengan suara keras? Duh, pasti berisik banget ya kan?

4. Jalan di tempat umum, malah pelan banget.

foto: businessinsider

Jalanan lagi padat merayap, eh malah orang di depanmu jalannya lelet banget. Dan parahnya lagi, kalau mereka malahan asyik ngobrol, nggak sadar kalau ditunggu banyak orang di belakang.

5. Menerobos antrean.

foto: andrewsinclair

Sudah capek-capek ngantre dan tiba-tiba ada yang nerobos antrean? Ahhh, rasanya pasti nggak banget.

 

Mestinya nggak seperti itu ya kalau di tempat umum. Nih masih ada lagi...kebiasaan nyebelin lainnya. KLIK NEXT!

2 dari 2 halaman


6. Bawa makanan dengan bau menyengat.

foto: amateurbrainsurgery

Saat sedang di dalam bus atau kereta tiba-tiba ada orang yang buka makanan dengan bau menyengat. Bikin mual!

7. "Facetime" an everywhere.

foto: southbank.secure

Jenis manusia yang satu ini pasti ngak kalah ngeselinnya. Yaitu orang yang sibuk "facetime" atau video call an di tempat umum, ganggu banget.

8. Nggak mau berbagi tempat duduk di transportasi umum.

foto: diaryofamoderndayspinster

Tipe yang satu ini pun kerap kamu jumpai pastinya. Orang yang nggak mau berbagi tempat duduk. Caranya "menguasai" tempat duduk adalah dengan menaruh barang belanjaan atau tasnya di kursi sebelahnya, padahal kan bisa buat kamu duduk sebenarnya.

9. Meludah sembarangan.


foto: narayana734

Meski menjijikkan, namun masih saja ada orang yang melakukan tindakan ini. Iya nggak?


10. Mendengarkan musik tanpa earphone.


foto: giphy

Ada juga orang yang seenaknya sendiri mendengarkan musik tanpa earphone. Padahal, belum tentu orang lain nyaman dengan musik tersebut.