Sebagai salah satu ikon dan tempat tujuan wisata saat berkunjung ke Kota Makassar, Pantai Losari tidak pernah gagal menyihir setiap orang yang datang untuk melihat keindahan senjanya. Menyaksikan langit yang memerah serta pemandangan laut yang tak bertepi akan menjadi momen tak terlupakan bagi setiap pengunjung yang datang. Pembangunan Masjid 99 Kubah di tepi laut bagian barat pun menciptakan keindahan siluet yang berbeda saat matahari tenggelam di ufuk barat.

Pantai Losari sendiri telah dipermak sedemikian indah oleh Pemerintah Kotaguna menarik wisatawan. Dengan banyaknya patung yang dibangun di sekitar pantai, tak sedikit yang menjadikannya sebagai objek foto saat berkunjung ke tempat ini.

Masjid terapung menjadi salah satu destinasi yang layak dikunjungi sekaligus sebagai tempat beribadahbagi umat muslim. Arsitektur yang unik, serta tampilan yang futuristik menambah kesan luar biasa saat pertama kali melihatnya. Lokasi masjid ini sedikit menjorok ke dalam laut dengan beberapa pilar yang menopang di bawahnya menambah kesan masjid ini seolah-olah tarapung saat air laut sedang pasang.

Saat sore hari dan menjelang matahari tenggelam, Pantai Losari sangat ramai dikunjungi oleh masyarakat sekitar dan wisatawan asing. Berkumpul bersama keluarga ataupun untuk melepas penat setelah seharian bekerja menjadikan tempat ini tidak pernah sepi peminat.

Bagi wisatawan asing, beberapa dari mereka yang berkunjung ke tempat ini bertujuan untuk melakukan serangkaian penelitian dan melakukan eksplorasi secara mendalam yang telah menjadi kebiasaannya, apalagi wisatawan asing yang berasal dari negara-negara Barat. Kegiatan ini sering mereka lakukan ketika traveling ke suatu negara yang baru mereka kunjungi. Namun terkadang, dengan tampilan fisik yang mencolok, masyarakat lokal sering kali menjadikan mereka sebagai objek foto bersama.

Untuk urusan makanan, pengunjung bebas memilih jenis makanan yang mereka inginkan. Beberapa kios makanan sangat mudah kita temukan di sepanjang Pantai Losari yang menjajakan berbagai makanan selain pisang epe', yang menjadi menu favorit orang-orang saat berkunjung ke tempat ini.

Untuk wisatawan yang berasal dari luar Kota Makassar, tidak perlu khawatir mengalami kesulitan mencari tempat penginapan. Sebab, mencari tempat penginapan di Kota Makassar tak ubahnya seperti mencari makanan yang dijual di Pantai Losari itu sendiri, mudah ditemukan serta menawarkan berbagai fasilitas untuk memanjakan tamu yang datang. Setiap tempat penginapan memiliki harga sewa yang bervariasi, sehingga memberikan kemudahan bagi wisatawan untuk memilih sesuai dengan kebutuhan dan bujet yang mereka bawa.

Pantai ini juga sering kali digunakan untuk menyelenggarakan acara akhir tahun dan kegiatan besar lainnya. Pada akhir pekan, kawasan di sekitar Pantai Losari disterilkan dari kendaraan yang lalu lalang. Hal ini bertujuan memberikan kenyamanan kepada pengunjung yang datang untuk menikmati udara segar Pantai Losari saat pagi hari. Orang-orang yang datang pada akhir pekan, tidak hanya ingin menikmati suasana pantai. Bisanya, hal ini dimanfaatkan oleh sejumlah orang untuk menjajakan jasa foto bersama, dengan menggunakan kostum yang unik untuk menarik pengunjung.

Walaupun wajah Pantai Losari kini telah berubah, keindahannya tak pernah lekang oleh waktu. Kita tidak hanya bisa menikmati keindahan pantainya saja, namun juga keramahan orang-orangnya. Keberadaan Pantai Losari juga memberikan manfaat bagi para pedagang yang berjualan. Begitu juga dengan tempat penginapan dan hiburan yang berada di sekitar lokasi pantai.

Pada akhirnya, Pantai Losari tidak hanya menjadi salah satu destinasi favorit di Kota Makassar, namun juga sebagai tempat mencari rezeki bagi masyarakatnya. Warga Makassar memiliki peran penting untuk bersama-sama menjaga pantai ini dari tindakan vandalisme serta mempromosikannya sebagai salah satu tempat menarik di Indonesia yang layak untuk dikunjungi.

Oleh:Muh. Ruslim Akbar, penulis di berbagai media online nasional