Kamu punya hobi mengunyah atau menggigit es? Dalam istilah ilmiah, kebiasaan mengunyah es batu ini disebut pagophagia. Jika kamu hobi mengunyah es, lebih baik mulai hentikan dari sekarang sebelum ketagihan dan memiliki dampak buruk bagi kesehatanmu.

Berikut ini merupakan dampak buruk mengunyah es batu bagi kesehatan.

1. Kerusakan gigi.

Hobi mengunyah es batu? Ini 5 dampak buruknya bagi kesehatan

Foto: sehatq.com

Sifat es batu yang keras dapat membuat kerusakan gigi seperti pengikisan enamel gigi, dan gigi retak atau keropos. Bahkan hal ini dapat menyebabkan masalah lebih lanjut jika sering dikonsumsi, seperti gigi sensitif dan nyeri gigi.

2. Brain freeze dan sakit kepala.

Hobi mengunyah es batu? Ini 5 dampak buruknya bagi kesehatan

Foto: Alodokter.com

Brain Freeze atau otak membeku karena adanya sensasi yang kamu rasakan seakan-akan otak atau kepalamu menjadi dingin dan membeku.Brain freeze terjadi sesaat ketika kamu makan atau minum yang terlalu dingin sehingga menyebabkan kepala dan otak terasa membeku.

Brain freeze ini dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah di sekitar kepala secara tiba-tiba. Inilah penyebab kenapa kamu bisa sakit kepala saat minum minuman dingin.

3. Kelebihan berat badan.

Hobi mengunyah es batu? Ini 5 dampak buruknya bagi kesehatan

Foto: DetikHealth

Ternyata minuman dingin dapat menyebabkan kelebihan berat badan itu bukan sekadar mitos, apalagi jika minuman dingin itu mengandung banyak glukosa seperti es teh atau soft drink lainnya. Penambahan gula pada es menyebabkan kelebihan berat badan dan masalah lain yang berkaitan dengan konsumsi gula berlebihan.

4. Membahayakan janin.

Hobi mengunyah es batu? Ini 5 dampak buruknya bagi kesehatan

Foto: Alodoc.com

Mengonsumsi es batu saat hamil bisa berbahaya bagi ibu dan janin karena adanya kandungan bakteri yang berkembang dalam es batu yang mencair dapat menyebabkan berbagai macam penyakit, seperti diare hingga rasa mual yang dialami ibu hamil.

5. Gangguan mental.

Hobi mengunyah es batu? Ini 5 dampak buruknya bagi kesehatan

Foto: suara.com

Mengunyah es juga bisa menjadi pertanda masalah emosional. Biasanya orang yang mengalami stres akan mengunyah es batu jika merasa berada di bawah tekanan untuk membantu menenangkan diri.