Rancangan kota berbentuk melingkar atau radial telah dikenal semenjak zaman kuno. Tatanan jalan, taman, dan bangunan yang diatur secara konsentris saling berhubungan memberikan hal yang unik bagi kota tersebut.

Dengan latar belakang konteks sejarah, lokasi, atau tujuan perencanaan kota, elemen yang ditemukan di pusat dapat bervariasi. Plaza, tempat peribadatan, atau gedung pemerintahan adalah beberapa di antara elemen yang paling umum dan hal tersebut bukanlah sebuah kebetulan. Pada dasarnya, penataan ini dimaksudkan untuk menonjolkan elemen atau lokasi tertentu yang memiliki nilai simbolik besar bagi kota secara keseluruhan.

Berikut ini beberapa lokasi dari berbagai penjuru dunia yang memiliki tata kota berbentuk radial.

1. Brndby Haveby (Denmark).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Kota 'kebun' ini dibangun sejak 1964. Kompleks perumahan yang sangat terkenal dengan tata letak rumahnya ini disusun membentuk lingkaran guna meningkatkan interaksi sosial antar penghuni perumahan. Dengan halaman yang luas, jumlah totalnya ada 24 lingkaran. Ada juga yang tersusun menyerupai seni surealis.

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Penghuni bisa menjadikan halamannya yang luas sebagai sarana berkebun, bercocok tanam, dan untuk menyalurkan hobi lainnya. Atau bisa juga sebagai sarana yang memadai untuk keluar dari kepenatan aktivitas kota.

2. Arc de Triomphe(Paris, France).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Arc de Triomphe merupakan monumen bersejarah yang ada di pusat kota yang menjadi latar belakang ansambel perkotaan di Paris. Lokasinya terletak di Bukit Chaillot yang tepat berada di tengah konfigurasi persimpangan jalan raya.

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

3. Rotonda West (United States).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Rotonda West adalah sebuah komunitas yang terletak di Florida, Amerika Serikat.

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Ada sebuah taman besar yang terletak di tengah Rotonda West dengan taman bermain, lapangan tenis, dan jalan setapak. Lokasinya yang berdekatan dengan Teluk Meksiko sehingga menggabungkan tempat ini dengan kanal di sekelilingnya dan orang dapat menambatkan perahunya di sana dengan mudah.

4. Al Falah Housing Project (Abu Dhabi, United Arab Emirates).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Proyek perumahan Al Falah berlokasi di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. Proyek ini meliputi area seluas 12,5 juta meter persegi dengan 4.857 vila serta masjid, sekolah, pusat perbelanjaan, dan rumah sakit.

5. Discovery Bay (United States).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Discovery Bay terletak di California, Amerika Serikat. Awalnya merupakan komunitas tepi laut yang dibangun di atas jaringan tanggul buatan manusia, dikelilingi oleh air tawar, kecuali untuk kuadran tenggara yang terdiri dari lapangan golf Discovery Bay Country Club. Beberapa rumah memiliki dermaga pribadi dengan akses ke Delta Sungai SacramentoSan Joaquin.

6. Place de la Nation (Paris, France).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Place de la Nation (sebelumnya Place du Trne atau Place du Trne-Renvers) adalah sebuah kota radial di sisi timur Paris, antara Place de la Bastille dan Bois de Vincennes. Ada alun-alun, termasuk patung perunggu besar "Kemenangan Republik" yang menggambarkan Marianne, dan dikelilingi oleh toko-toko dan taman bunga.

7. The Pearl-Qatar (Doha, Qatar).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Kota The Pearl terungkap mulai 2004. Terletak di Doha, Qatar, adalah pulau buatan yang membentang hampir empat kilometer persegi. Ini adalah wilayah pertama di Qatar yang boleh dimiliki oleh warga negara asing.

Pada 2018 ada 27.000 penduduk. Setelah selesai sepenuhnya, The Pearl akan membuat lebih dari 32 kilometer garis pantai baru untuk digunakan sebagai perumahan dengan perkiraan 18.831 tempat tinggal dan 45.000 penduduk pada tahun 2018.

8. Plaza Del Ejecutivo (Mexico City, Mexico).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Plaza Del Ejecutivo adalah taman tempat 16 jalan bertemu di tengah morfologi yang indah, membentuk kota radial yang mengesankan dan unik.

9. Jumeirah Islands (Dubai, United Arab Emirates).

9 Tata kota berbentuk radial yang unik dari berbagai penjuru dunia

Siapa yang tak mengenal Jumeira Islands? Ini merupakan kawasan pemukiman bintang lima yang terletak di Dubai, Uni Emirat Arab. Jumeirah Islands merupakan sebuah kepulauan buatan manusia, terdiri dari 15-20 rumah per pulau, dan terletak di Jumeirah Lake.

Kompleks tersebut mencakup 50 pulau, restoran, supermarket, gimnasium, dan fasilitas lainnya. Setiap rumah memiliki kolam renang sendiri, luasnya berkisar antara 5,101 hingga 7,200 ft. Properti Nakheel yang letaknya dekat dengan Jumeirah Islands mencakup Jumeirah Lake Towers dan Palm Jumeirah.