Hello travelers,kalian pasti pernah dengar dong mengenai Kota Batam yang juga dikenal sebagai kota industri. Meskipundikenal sebagai kota industri, namun Kota Batam juga punya tempat wisata yang menarik loh!Apa saja itu sih tempat wisata yang bisa kamu kunjungi ketika berada di Kota Batam? Berikut di antaranya.

1. Jembatan Barelang.

5 Tempat wisata di Kota Batam ini sayang untuk dilewatkan

Jembatan Barelang adalah salah satu tempat di Batam yang paling populer. Jembatan ini disebut juga sebagai Jembatan Habibie karena diprakarsai oleh Presiden RI ke-3 Indonesia, B.J. Habibie. Di Jembatan Barelang ini kamu bisa selfie dan juga menikmati jagung bakar. Apalagi di malam minggu bareng pacar atau temen, pasti makin asyik dong.

2. Kampung Vietnam.

5 Tempat wisata di Kota Batam ini sayang untuk dilewatkan

Saat liburan ke Batam, sayang jika tidak mengunjungi Kampung Vietnam. Tempat ini dahulu sempat menjadi lokasi pengungsian bagi 250.000 orang Vietnam yang mencari perlindungan. Karena dianggap bersejarah, maka Ex-Camp Vietnam menjadi destinasi wisata sejarah dan diberlakukan tiket masuk. Namun jangan khawatir karena harga tiket masuknya sangat terjangkau.

3. Pantai Nongsa.

5 Tempat wisata di Kota Batam ini sayang untuk dilewatkan

Bicara soal pantai, Kota Batam juga punya banyak pantai yang indah loh! Salah satunya pantai Nongsa. Pantai ini memberikan keindahan dan kenyamanan bagi para pengunjung. Kalian pasti akan puas jika berlibur ke sana. dan tentu gak terlalu menguras dompet.

4. Ocarina Park.

5 Tempat wisata di Kota Batam ini sayang untuk dilewatkan

Ocarina Park ialah tempat wisata yang cocok bagi yang menginginkan nuansa pantai. Taman bermain seluas 40 hektar ini terletak di tepi pantai. Berada 1 km dari Pelabuhan Batam Centre, Ocarina Theme Park pun sangat strategis. Di Ocarina Park, terdapat berbagai wahana yang menarik, seperti Giant Wheel atau kincir angin raksasa dengan diameter 30 m.

5. Kebun Raya Batam.

5 Tempat wisata di Kota Batam ini sayang untuk dilewatkan

Kebun Raya Batam adalah taman wisata konservasi tumbuhan pulau kecil di Indonesia. Di taman ini, pengunjung bisa melihat berbagai flora serta berfoto ria. Terdapat pula berbagai spot foto yang instagrammable.

Nah, gimana guys, menarik bukan? Tentunya dong! Jadi jangan sampai ada yang kelewat loh.Selamat berlibur!