Jakarta selalu menjadi pusat perhatian sejak dulu, entah karena ceritanya atau karena masyarakatnya, keduanya saling memengaruhi. Kedua hal ini jugalah yang menjadi daya tarik sendiri bagi para wisatawan ataupun bagi warganya sendiri.

Jakarta seakan tak pernah tidak punya cerita. Beragam inovasi dilakukan oleh pemerintah, termasuk menata kota dan menjadikannya daya tarik sendiri pagi penikmatnya. Di antara tatanan kota itu, Jakarta juga menyimpan banyak spot foto yang bisa kamu jadikan tempat selfie yang Instagrammble, loh!

1. Fantasy Light Dufan, Ancol.

5 Spot foto selfie Instagrammable di Jakarta ini wajib kamu coba

Fantasy Light Dufan berada di wilayah Ancol, Jakarta Utara. Di sini kamu bisa melihat keindahan taman yang luas dan dihias oleh lampu-lampu cantik pada malam hari. Terlebih lagi untuk masuk ke dalam fantasy light kamu tidak perlu untuk membeli tiket masuk Dufan yang harganya ratusan ribu.

Kamu hanya perlu membeli tiket masuk Ancol seharga Rp25 ribu di loket depan pintu kedatangan. Setelah itu kamu bisa menuju ke Dufan untuk menikmati pemandangan gemerlap lampu-lampu yang cantik.

Fantasy Light dibuka mulai pukul 6 sore sampai jam 8 malam saja loh. Yuk, buruan jadikan selfie kamu menarik di antara lampu-lampu taman malam hari. Dijamin nggak bakal nyesel!

2. Museum Macan.

5 Spot foto selfie Instagrammable di Jakarta ini wajib kamu coba
Museum seni kontemporer ini ngetren sejak dulu. Museum ini berada di wilayah Jakarta Barat. Museum Macan akan memanjakanmu dengan spot foto yang menarik di setiap sudutnya.

Selain itu harga tiket masuk yang dibanderol oleh Museum Macam cukup murah, mulai dari Rp80 ribu. Dengan harga segitu tentunya museum ini termasuk terjangkau, bukan?

Spot foto yang disediakan sangat banyak dengan memadukan warna yang menarik. Dijamin bisa manjain ponsel kamu untuk berselfie di sini. Yuk, ke Museum Macan! Museum ini buka dari jam 10 sampai jam 5 sore loh.

3. Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Glora Bung Karno.

5 Spot foto selfie Instagrammable di Jakarta ini wajib kamu coba
Dewasa ini fungsi jembatan penyebrangan tidak hanya untuk membantu orang menyebrang jalan dengan aman. Pemerintah nampaknya sukses untuk memodifikasi jembatan penyebrangan yang berada di Kota Jakarta menjadi sangat menarik untuk dijadikan spot foto. Tentunya hal ini dilakukan pemerintah utuk menarik minat para pejalan kaki untuk melintasi jembatan penyebrangan orang saat akan menyebrang jalan. Wah, kreatif ya pemerintah.

Yuk, coba untuk berselfie di atas jembatan penyebrangan orang ini. Eits, tapi jangan sampai mengganggu para pejalan kaki yang sedang berjalan di atas JPO yaa.

4. Eastern Opulence.

5 Spot foto selfie Instagrammable di Jakarta ini wajib kamu coba

Restoran di daerah Jakarta nampaknya tidak pernah kehabisan ide untuk menarik minat pengunjung. Seperti salah satu restoran di wilayah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan bernama Eastern Opulence.

Restoran ini nampaknya mencuri perhatian banyak orang, mulai dari food vlogger,YouTuber, sampai anak-anak muda zaman sekarang. Bagaimana tidak, restoran yang bertemakan Royal ini selain memanjakan perutmu juga bisa memanjakan matamu dengan spot-spot foto ala kerajaan yang disediakan. Tak heran jika banyak orang yang berpenghasilan tinggi sering mampir ke sini juga loh.

Desain interior di dalamnya cocok banget untuk berbagai acara, mulai dari acara ulang tahun, lamaran, sampai pernikahan. Pastinya interior seperti ini sangat cocok untuk dijadikan spot selfie yang memanjakan ponselmu.

5. Kalijodo.

5 Spot foto selfie Instagrammable di Jakarta ini wajib kamu coba
Awalanya nama Kalijodo berasal dari kata 'kali' dan 'jodoh'. Tempat ini di masa lalu adalah salah satu tempat prostitusi terselubung di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara yang sudah ditertibkan pemerintah beberapa waktu silam. Tempat ini lalu dialihfungsikan menjadi Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) yang pastinya tetap menarik minat generasi muda, tapi bukan dalam hal yang negatif loh.

Tempat ini berubah menjadi menarik dalam artian positif. Seperti tersedianya ruang bagi pejalan kaki, sarana olahraga, sampai tersedianya skate park untuk bermain skate board sekaligus tempat berkumpulnya komunitas skate board di Jakarta. Pastinya semua fasilitas ini bisa dijadikan spot foto yang menarik, kan? Ayo tunggu apa lagi, yuk berselfie di Kalijodo.

Jika kamu sedang berada di Jakarta, kurang afdol rasanya jika belum mencoba salah satu dari lima spot foto di atas. Selain menyediakan berbagai spot foto yang menarik, harga tiket masuk spot foto tersebut juga terbilang cukup terjangkau. Mulai dari Rp0 seperti Kalijodo, JPO Glora Bung Karno, Rp25 ribu untuk ke Fantasy Light, dan Rp100 ribu untuk Museum Macan, serta harga yang tak terhingga seperti Eastern Oppulence karena harga yang kamu bayar disesuaikan dengan makanan yang akan kamu pesan di sana. Dari semua rekomendasi spot foto di atas, jangan lupa dicoba ya!