Januari menjadi bulan yang penuh dengan deretan film yang ditunggu penayangannya di bioskop. Mulai dari film animasi, horor, hingga biografi, siap hadir di bioskop favoritmu. Nah, 5 film berikut layak masuk dalam list film wajib tonton.

1. How To Train Your Dragon: The Hidden World.

5 Film ini tayang di bulan Januari, bisa jadi rekomendasi nih

Film animasi yang sukses dengan dua sekuel sebelumnya, akan tayang Januari ini. Setelah empat tahun berlalu sejak sekuel ke-2, akhirnya penikmat film Night Fury boleh berbahagia. Toothless, si naga hitam yang sebelumnya diperkirakan sebagai generasi satu-satunya yang masih hidup dari jenisnya, menemukan koloninya. Penemuan tidak sengaja itu berlanjut serius ketika si naga yang tidak memiliki gigi ini melihat seekor Night Fury putih betina. Dengan durasi 104 menit, film ini mulai tayang di bioskop 9 Januari ini.

2. Escape Room.

5 Film ini tayang di bulan Januari, bisa jadi rekomendasi nih

Film bergenre horor misteri ini ternyata terinspirasi dari permainan teka-teki Jepang. Film dengan judul sebelumnya The Maze ini menghadirkan bermacam teka-teki yang bukan cuma meneror, tetapi dapat membahayakan nyawa 6 orang pemain utamanya. Dengan disutradarai oleh Adam Rebitel, sutradara Insidious: The Last Key, sepertinya Escape Room siap membuat 100 menitmu tidak tenang di bioskop pada 11 Januari mendatang.

3. The Accidental Prime Minister.

5 Film ini tayang di bulan Januari, bisa jadi rekomendasi nih

The Accidental Prime Minister merupakan film biografi politik India yang akan dirilis pada 11 Januari 2019. Film yang disutradarai Vijay Ratnakar Gutte dan ditulis Mayank Tewari ini bercerita tentang seorang politisi sensasional, Manmohan Singh. Menjabat sebagai Perdana Menteri India dari tahun 2004 hingga 2014 di bawah United Progressive Alliance, Singh kerap mengeluarkan aturan kontroversi. Di film ini, 10 tahun kehidupan politik Perdana Menteri India ke-14 tersebut akan diceritakan hanya dalam 111 menit. Film biografi epik ini tayang 11 Januari mendatang.

4. Glass.

5 Film ini tayang di bulan Januari, bisa jadi rekomendasi nih

Glass juga merupakan film ketiga dari sekuel sebelumnya, yaitu Unbreakable dan Split. Film ini sangat ditunggu-tunggu karena akan menjadi pertemuan yg epik antara Mr. Glass, si manusia kaca, Mr. Unbreakable, si manusia yang tak terluka, dan Kevin, pria dengan 24 kepribadian. Karakter Mr. Glass sendiri pernah muncul di film Unbreakable tahun 2000, dan memang dia merupakan lawan Mr. Unbreakable. Penggemar dibuat semakin penasaran karena kemunculan Kevin yang belum tahu akan berpihak dengan siapa. Dengan durasi 129 menit, kamu tidak akan kecewa menonton film ini 16 Januari mendatang.

5. Mata Batin 2.

5 Film ini tayang di bulan Januari, bisa jadi rekomendasi nih

Yups, film terakhir yang wajib di tonton datang dari Indonesia.Kesuksesan film Mata Batin yang pertama tahun lalu sepertinya mendorong sutradara Rocky Soraya untuk lebih bergairah lagi menggarap sekuel keduanya. Dengan 1.282.557 penonton di Indonesia dalam kurun waktu 42 hari di bioskop, sekuel kedua mata batin ini mendapat respon positif dari penggila film horor. Latar belakang panti asuhan akan menambah kengerian pada film yang dibintangi Jessica Mila ini. Setidaknya kamu harus bersabar sampai 17 Januari mendatang untuk menontonMata Batin 2.

Selamat menikmati bulan Januarimu dengan film berbagai genre di atas. Ajak teman-temanmu untuk menambah keseruannya.